3 Menteri Dipastikan Tak Masuk TKN Prabowo-Gibran, Simak Alasannya

Senin 06-11-2023,10:00 WIB
Reporter : Retna Christa
Editor : Retna Christa

HARIAN DISWAY - Tim Kampanye Nasional (TKN) bakal pasangan calon Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka diumumkan siang ini. Lokasnya di ballroom Grand Kemang Hotel, Jakarta Selatan, pukul 13.00 WIB.

Beberapa nama santer disebut-sebut masuk TKN Prabowo-Gibran. Termasuk Khofifah Indar Parawansa dan Ridwan Kamil. Namun, itu semua belum pasti.

Yang sudah pasti adalah, Menteri BUMN Erick Thohir tidak masuk di dalamnya. Begitu juga dua menteri lain di kabinet Presiden Joko Widodo. Ya, total 3 menteri dipastikan tak masuk TKN Prabowo-Gibran.

BACA JUGA: Tokoh-Tokoh yang Diduga Bakal Gabung TKN Prabowo-Gibran, Ada Gubernur Sampai Mantan Kapolri

BACA JUGA: Gibran Gabung Golkar, PDIP Enggan Tarik Kader di Kabinet Menteri Jokowi

Selain Erick, mereka adalah Menkominfo Budi Arie Setiadi dan Menteri Investasi Bahlil Lahadalia. Meski terang-terangan mendukung Prabowo-Gibran, ketiganya menyatakan ingin menyelesaikan tugas sebagai menteri.


3 MENTERI dipastikan tak masuk TKN Prabowo-Gibran, simak alasannya. Foto: Prabowo memenuhi undangan Erick Thohir di rumahnya, akhir pekan lalu.-Instagram Prabowo Subianto-

Sebagaimana diketahui, pejabat pemerintahan harus terbebas dari politik aktif. Sebagai contoh, Wakil Menteri BUMN Rosan Roeslani mundur dari jabatannya. Karena ditunjuk menjadi ketua TKN.

"Saya fokus di pemerintahan," kata Erick Thohir, ketika menghadiri trophy presentation Piala Dunia U-17 di Solo, Minggu, 5 November 2023.

BACA JUGA: Gibran Diumumkan Jadi Kader Golkar Hari Ini, Hasto: Saya Sudah Ditelpon Ketum Golkar

Prabowo sendiri mengatakan hal yang sama. Namun, capres berusia 72 tahun itu menegaskan bahwa Erick Thohir mendukung dirinya.

"Kan saya sudah mengatakan bahwa beliau menteri. Jadi mungkin tidak boleh aktif di tim pemenangan. Di depan pers, di depan Anda semua, beliau menyatakan dukung saya," ucap Prabowo di Jakarta, pada Sabtu, 4 November 2023.

Sekjen Partai Gerinda Ahmad Muzani menyebutkan bahwa kerja TKN nanti akan sangat menyita tenaga dan waktu. Sehingga, pihaknya membutuhkan sosok yang berdedikasi, tapi bukan menteri.

Terlebih, klaim Gerindra, Erick Thohir memang sejak awal sudah menjadi bagian dalam tim pemenangan Koalisi Indonesia Maju (KIM), koalisi yang mengusung Prabowo-Gibran. Sehingga ia tidak perlu secara resmi masuk TKN.


3 MENTERI dipastikan tak masuk TKN Prabowo-Gibran, simak alasannya. Foto: Prabowo memenuhi undangan Erick Thohir di rumahnya, akhir pekan lalu.-Instagram Prabowo Subianto-

Kategori :