Enaknya, bagi yang makan di tempat disediakan refill es teh.
3. Seblak Teh Betty
Seblak Teh Betty di Surabaya ada di Jalan Dr. Ir. H. Soekarno Nomor 397, Kedung Baruk, Rungkut, Surabaya. Seblak ini punya banyak penggemar. Merekalah yang meminta cabang di Surabaya dibuka.
Keunikan dari Seblak Teh Betty terletak pada kebebasan untuk memilih topping. Ditawarkan lebih dari 80 pilihan topping dengan harga mulai dari Rp 500.Semuanya dapat diambil secara bebas. Termasuk sayuran yang disediakan gratis.
Bumbu yang digunakan berasal dari rempah-rempah asli Bandung. Membuatnya sangat orisinal. Pengunjung dapat memilih tingkat kepedasan mulai dari level 1 hingga 5.
Selain itu tersedia dua pilihan kuah seblak. Yaitu kuah ceprek dan cikruh. Dengan keberagaman menu dan rasa yang lezat, Seblak Teh Betty menarik perhatian para penggemar makanan pedas dan berbumbu.
Selain di Surabaya, Seblak Teh Betty punya cabang di berbagai kota seperti di Jakarta dan Bekasi. Sehingga menjadikannya sebagai destinasi kuliner seblak yang populer di Indonesia.
4. Seblak Gobyos
Seblak Gobyos dimiliki oleh orang dari Bandung. Tempat asal makanan itu. Di Surabaya, kini ada tiga cabang di Surabaya. Yakni di Jalan Jemursari, Siwalankerto, dan di Jalan Banyuurip.
Seblak Gobyos ini jadi salah satu seblak yang digemari warga Surabaya. Salah satunya karena menyediakan topping yang sangat lengkap.
Seblak Gobyos ini uga mencuri perhatian penggemar seblak yang tidak ingin jauh-jauh buat makan langsung di tempatnya. Sebab mereka bisa membeli lewat aplikasi online seperti GrabFood, ShopeeFood, dan Gofood.
Keistimewaan rasa seblak Gobyos terletak pada kegurihannya dengan tingkat kepedasan yang dapat disesuaikan sesuai selera. Mulai dari level 1 biasa hingga level 5 yang ekstra pedas.
Selain itu, mereka menyajikan berbagai macam minuman segar untuk meredakan sensasi pedas setelah menikmati hidangan seblak yang lezat.
Disukai karena rasanya yang khas, Seblak Gobyos menjadi pilihan favorit kalangan pecinta kuliner seblak di Surabaya. Harga yang ditawarkan berkisar antara Rp 10-Rp 28 ribu.
5. Seblak Balaka Bandung
Di depan Alfamart Kalidami, tepatnya di Jalan Kalidami Nomor 23, Mojo, Gubeng, Surabaya, terdapat Seblak Balaka Bandung yang menggugah lidah para penggemar khususnya yang menyukai makanan pedas.