Uston Bawa 22 Pemain Persebaya ke Sleman, Robson Duarte dan Paulo Henrique Siap Debut

Kamis 30-11-2023,03:00 WIB
Reporter : Sisco
Editor : Salman Muhiddin

SURABAYA, HARIAN DISWAY - Persebaya Surabaya telah berangkat ke Sleman untuk menghadapi RANS Nusantara FC.

Uston Nawawi membawa 22 pemain untuk laga tandang merkea di pekan ke-21 Liga 1 2023-2024. Laga itu akan berlangsung, Jumat 1 Desember 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman. 

Dari 22 pemain tersebut, tiga di antaranya merupakan pemain asing baru yang baru bergabung dengan Persebaya pada putaran kedua Liga 1.

Mereka adalah Yan Victor (bek tengah), Paulo Henrique (striker) dan Robson Duarte (winger). Tak hanya pemain asing, pemain lokal baru mereka Waskito Chandra dan Michael Tata juga turut dibawa. 

Pemain yang baru saja comeback, Oktafianus Fernando langsung juga langsung dibawa.

Kemungkinan di laga besok, ia akan merumput kembali bersama Persebaya, setelah dua musim menjajal peruntungan dengan membela PSIS Semarang dan Persipal Palu. 

Tim besutan Uston Nawawi itu, mengusung misi kebangkitan saat melawat ke kandang The Prestige Phoenix - julukan RANS Nusantara FC.

Di putaran pertama, Green Force hanya bisa bermain imbang 2-2 di Gelora Bung Tomo, 23 Juli lalu. 

BACA JUGA:Head to Head Persebaya vs RANS, Green Force Belum Pernah Menang

BACA JUGA:Here We Go! Sho Yamamoto Sudah Fix ke Persis Solo

Dari tiga kali pertemuan, Persebaya tak mampu meraih sekali kemenangan pun melawan tim milik Raffi Ahmad itu. Green Force hanya bisa meraih dua kali hasil seri dan menelan sekali kekalahan. 


Oktafianus Fernando dalam sesi latihan di Stadion Gelora Bung Tomo, Senin (27/11) sore. -Persebaya-

Itu adalah rapor minor Persebaya selama bersua RANS Nusantara FC. Dan Reva Adi cs berusaha memperbaiki catatan buruk tersebut. Berikut daftar 22 pemain Persebaya yang berangkat ke Sleman. 

Kiper:

Ernando Ari dan Andhika Ramadhani

Kategori :