Real Madrid Tumbangkan Napoli 4-2, Nico Paz Kartu AS Ancelotti

Kamis 30-11-2023,11:32 WIB
Reporter : Sisco
Editor : Salman Muhiddin

Di babak kedua Napoli mengambil inisiatif serangan, dengan harapan bisa menyamakan kedudukan. 

Zambo-Anguissa berhasil megoyak jala Lunin untuk kedua kalinya. Pemain bernomor 99 itu, melepaskan tendangan keras di dalam kotak penalti Madrid. 

BACA JUGA:Barcelona dan Madrid Incar Dua Pemain Piala Dunia U-17, Ada The Next Messi...

BACA JUGA:Jadwal Final dan Perebutan Juara Ketiga Piala Dunia U-17: Pertempuran Benua Biru

Carlo Ancelotti pun merubah strateginya. Ia memasukkan kartu As-nya Nico Paz. Pemain asal Argentina itu, masuk menggantikan Brahim Diaz di menit ke-65. 

Seakan menjawab kepercayaan Don Carlo - sebutan Ancelotti, Paz menendang bola dengan kaki kirinya dari luar kotak penalti.

Bola hasil tembakan Nico Paz, gagal ditepis dengan sempurna oleh Meret sehingga masuk ke gawang. 

"Itu terjadi begitu saja, saya bahkan tidak tahu apa yang saya lakukan. Saya cuma menendangnya dan ya, sejujurnya saya kagum," sambung Paz

Real Madrid pun kembali unggul. Gol pengunci kemenangan Madrid, dicetak oleh Joselu di masa tambahan waktu babak kedua. Ia bisa menyontek bola menyambut umpan manis Jude Bellingham. 

Dengan kemenangan itu, Real Madrid bisa melaju ke babak 16 besar. Posisi Real Madrid pun semakin kokoh di puncak klasemen grup C dengan 15 poin. Alias selalu menang di 5 laga fase grup Liga Champions. 

(Fransisco)

Kategori :