Link Live Streaming Real Sociedad vs Valencia : Saling Sikut Demi Tiket Liga Europa!

Kamis 16-05-2024,14:56 WIB
Reporter : Erza Amerta
Editor : Salman Muhiddin

HARIAN DISWAY - Real Sociedad akan menjamu Valencia di Stadion Reale Arena, San Sebastian.

Pertandingan yang merupakan lanjutan pekan ke-36 Liga Spanyol tersebut akan tersaji pada Jumat, 17 Mei 2024 pukul 03.00 WIB.

Usai tertutupnya asa untuk mendapatkan tiket Liga Champions, Los Txuri-Urdin (Julukan Real Sociedad) sangat mengincar kemenangan ini untuk berkesempatan berlaga di Liga Europa musim depan.

Real Sociedad saat ini menduduki posisi ke-7 klasemen sementara dengan raihan 54 poin.

Tentu, posisi tersebut masih belum aman bagi tim asuhan Imanol Alguacil untuk dapat meraih tiket ke Liga Europa musim depan.

Sedangkan, Valencia berada di posisi ke-9 dengan telah mengumpulkan 48 angka dari 35 pertandingan. Mereka harus menyapu tiga pertandingan yang tersisa dengan kemenangan untuk berada di Zona Liga Europa.

Dari sisi regulasi, Athletic Bilbao telah memastikan lolos ke Liga Europa usai keluar menjadi juara Copa del Rey.

Maka, Liga Spanyol di musim ini mendapat kuota tiga tim untuk bertanding Liga Europa musim depan.

BACA JUGA:Madrid vs Alaves 5-0: Arda Guler Bersinar, Borussia Dortmund Harap Waspada!

Jika Athletic Bilbao finish di posisi ke 5 atau 6 klasemen akhir Liga Spanyol, maka otomatis jatah tiket liga Europa akan di berikan kepada tim peringkat ke-7, lalu jatah lolos melalui jalur kualifikasi Liga Europa akan menjadi milik tim peringkat ke-8.

Celah tersebut yang akan diperjuangkan oleh Real Sociedad dan Valencia di sisa pertandingan musim ini. Terlebih Athletic Bilbao hanya butuh tambahan satu kemenangan untuk memastikan finish di posisi ke 6 di klasemen Liga Spanyol musim 2023/2024.

Kedua tim sama-sama mencatatkan hasil yang kurang bagus pada pertandingan sebelumnya.

Pada pekan lalu, Real Sociedad harus tunduk 0-2 saat bertandang ke markas Barcelona. Sedangkan, Valencia gagal mencuri poin saat menjamu Rayo Vallecano di markasnya sendiri dan tanpa adanya gol.

Tetapi Valencia akan diuntungkan pada laga ini. Sebab, sang kapten Jose Luiz Gaya telah sembuh dari cedera otot yang ia dapatkan dan akan memimpin para rekan-rekan nya untuk menghadapi Real Sociedad.

BACA JUGA:Dramatis! Real Sociedad vs Mallorca 5-6, Si Bajak Laut ke Final Copa del Rey Lewat Adu Penalti

Kategori :