Belum Diresmikan, Jukir Liar Kawasan Kota Lama Surabaya Sudah Bikin Pusing

Kamis 13-06-2024,13:52 WIB
Reporter : Wulan Yanuarwati
Editor : Salman Muhiddin

Ke depan ia juga memastikan bahwa pengawasan dan penertiban parkir liar akan rutin terus dilakukan. Petugas berpatroli melakukan penertiban setiap hari.

Sedangkan untuk penertiban gabungan dilakukan berkala karena melibatkan banyak pihak. 

Lebih lanjut ia mengimbau wisatawan sam pengunjung Kota lama Surabaya agar bisa memanfaatkan kantong-kantong parkir resmi yang tersedia di sekitar lokasi. Yakni, Jembatan Merah Plaza (JMP) dan Terminal Kasuari Surabaya.

Kapasitas parkir di JMP bisa menampung sebanyak 1.000 unit kendaraan roda dua dan 800 unit roda empat.

Sedangkan parkir di Terminal Kasuari mampu menampung 30 unit roda empat dan 40 unit roda dua. (Wulan Yanuarwati)

Kategori :