HARIAN DISWAY - Aksesoris adalah elemen kecil yang bisa memberikan dampak besar pada penampilan. Dengan aksesoris, seseorang bisa tampil lebih elegan dan rapi. Maka, sangat penting untuk memilih aksesoris yang tepat.
Sering kali kita kesusahan memilih aksesoris yang cocok. Mungkin karena modelnya tidak pas atau karena alasan lain.
Harian Disway merangkum 3 akesoris yang bisa dipakai pria dan wanita. Simak!
BACA JUGA:Riasan dan Pakaian On Point? Ini Cara Mudah Temukan Undertone Kamu!
- Jam Tangan Klasik
Rekomendasi 3 Aksesoris Anti Menye-Menye, Semua Bisa Pakai! Jam tangan klasik--freepik
Jam tangan klasik adalah aksesoris yang multifungsi dan timeless. Selain berguna untuk melihat waktu, jam tangan juga memberikan sentuhan elegan pada penampilan. Baik saat acara formal maupun santai.
Pilihan model yang sederhana memastikan jam tangan bisa dipadukan dengan berbagai outfit. Selain itu, jam tangan klasik biasanya terbuat dari bahan berkualitas tinggi. Sehingga tahan lama dan tetap terlihat menawan.
BACA JUGA:Cantik Banget! Desain Realme 12 Series 5G Digarap oleh Desainer Jam Tangan Mewah, Siapa?
- Sabuk Kulit
Semua Bisa Pakai! Rekomendasi 3 Aksesoris yang Gak Menye-Menye yang Wajib Kamu Punya- Sabuk Kulit--freepik
Sabuk kulit adalah aksesoris penting yang bisa mengubah penampilan menjadi lebih rapi dan terlihat profesional. Pilih sabuk dengan desain sederhana agar mudah dipadukan dengan berbagai jenis pakaian.
Sabuk kulit yang berkualitas tinggi juga menawarkan daya tahan yang kuat, sehingga bisa dipakai dalam jangka waktu lama. Selain itu, sabuk kulit bisa menjadi elemen yang menyatukan seluruh tampilan diri.
BACA JUGA:Punya Tubuh Mungil? Cek 5 Tip Outfit Ini Agar Anda Bisa Tampil Stylish
- Dompet Minimalis