HARIAN DISWAY - Mengukir sejarah dengan kemenangannya dalam Emmy Awards 2024 sebagai Outstanding Lead Actress in a Drama Series, Anna Sawai mengingat satu orang penting yang telah membuatnya sukses seperti sekarang.
Siapa lagi kalau bukan ibu. Begitu yang Sawai sebutkan dalam pidato kemenangannya di atas panggung Emmy Awards 2024. Sambil menggenggam pialanya dengan bangga, aktris berusia 32 tahun itu mengucapkan terima kasih kepada keluarganya.
Namun, secara khusus ia mengucapkan terima kasih kepada ibunya. Bahkan, perempuan yang melahirkannya itu dia hadiahi ucapan; "Ibu, aku mencintaimu. Kamulah alasan aku ada di sini. Kamu menunjukkan kepadaku sikap tabah, dan begitulah cara aku mampu memerankan Mariko".
BACA JUGA: Mengenang Tito Jackson, Anggota The Jackson 5 yang Meninggal karena Serangan Jantung
Peran ibu itu diakui Sawai jauh sebelum dia menang. Saat diwawancarai Vogue sebelum Emmy digelar, Sawai dengan manisnya ingin memberikan hadiah kepada ibunya setelah menyelesaikan syuting Shogun.
“Saya ingin memberikan hadiah kepada ibu saya hanya untuk berterima kasih karena telah mengizinkan saya menempuh jalan yang saya tempuh saat ini," katanya. Bukan sembarang hadiah. Tapi yang diberikan Sawai adalah sesuatu yang didambakan oleh banyak perempuan.
"Saya membelikannya cincin Cartier Love. Saya tidak membelinya untuk diri saya sendiri karena itu adalah barang mewah. Memang itu banyak. Tapi saya ingin memberikan hadiah kepada orang yang paling penting," ujarnya.
BACA JUGA: Muncul di When Call the Heart Tahun Depan, Melissa Gilbert Reuni Little House on The Prairie
Aktris Shogun itu memang patut terharu malam itu. Dia membawa pulang gelar yang didambakan itu pada Minggu, 15 September 2024 setelah mengalahkan sejumlah nominasi kelas berat lainnya.
Ada Carrie Coon (The Gilded Age), Imelda Staunton (The Crown), Jennifer Aniston (The Morning Show), Maya Erskine (Mr. and Mrs. Smith), dan Reese Witherspoon (The Morning Show). Karena itu keharuan Sawai itu tak terbendung malam itu.
"Saya menangis sebelum nama saya diumumkan; saya benar-benar kacau hari ini," katanya. Layaklah dia begitu karena Sawai mengukir sejarah sebagai wanita keturunan Asia pertama yang menang dalam kategori bergengsi.
BACA JUGA: Selena Gomez Ungkap Dirinya Tidak Bisa Mempunyai Anak
Selain kepada ibunya, Sawai tak lupa menyampaikan terima kasih kepada Television Academy dan pihak lainnya. Termasuk kreator Shogun Rachel Kondo dan Justin Marks yang telah mempercayainya dengan memberikan peran yang tak akan dia lupakan seumur hidup.
Sawai dinominasikan Emmy Awards 20024 berkat perannya sebagai Toda Mariko. Seorang wanita tenang dan misterius yang menjadi penerjemah bagi Lord Yoshii Toranaga yang diperankan Hiroyuki Sanada dalam film Shogun produksi FX.
Tentang film Shogun, Sawai pernah menyampaikan pada People mengenai dampak mendalam yang ditinggalkan meskipun dia telah selesai memerankan karakternya. Menurutnya, sulit baginya untuk melupakan kendati serial tersebut sudah berakhir.