Ini Rahasia Paul Munster Bawa Persebaya Bertengger di Puncak Klasemen

Jumat 04-10-2024,13:35 WIB
Reporter : Agustinus Fransisco
Editor : Gunawan Sutanto

SURABAYA, HARIAN DISWAY - Persebaya menemukan jalan terang di bawah arahan Paul Munster. Tim berjuluk Bajol Ijo itu kini menduduki puncak klasemen sementara Liga 1 2024/2025.

Dibandingkan dengan musim sebelumnya, Bajol Ijo menunjukkan perubahan signifikan. Persebaya perlahan menunjukkan konsistensi di liga.

Dari tujuh pertandingan awal di Liga 1 2024/2025, Persebaya belum menelan satu kekalahan pun.

Bruno Moreira cs mengantongi 17 poin, hasil dari lima kemenangan dan dua kali imbang. 

BACA JUGA:Toni Firmansyah Kembali ke Persebaya Usai Loloskan Timnas U-20 ke Piala Asia

Perubahan Positif Persebaya Bersama Paul Munster


Winger Persebaya Malik Risaldi (tengah) berjabat tangan dengan Presiden Persebaya Azrul Ananda. Ada pula Pelatih Persebaya Paul Munster.-Boy Slamet/Harian Disway-

Paul Munster berhasil membawa perubahan besar, baik dari segi mentalitas, fisik, maupun strategi tim. Menurutnya itulah kunci kebangkitan Persebaya di Liga 1 musim ini. 

Paul Munster dengan jelas mengatakan bahwa ia melakukan banyak perubahan sejak pertama kali bergabung. Tepatnya, di pertengahan musim 2024/2025. 

Ia datang dengan skuad yang bukan pilihannya. Dan ia pun berhasil berhasil mempertahankan Persebaya tetap di Liga 1. Saat itu memang Persebaya sedang dalam ancaman degradasi. Buah dari penampilan buruk di bawah pelatih sebelumnya, Aji Santoso. 

Pelatih yang didapuk menggantikan Aji Santoso saat itu, Josep Gombau juga tak bisa berbuat banyak. Tongkat kepemimpinan kemudian pindah ke Paul Munster.

Di musim ini, Paul Munster merombak skuad Persebaya. Juru taktik asal Irlandia Utara itu membangun skuad juara yang memiliki mental pemenang. 

"Saya mengubah banyak dari tim musim lalu. Mentalitas, fisik, dan transfer. Saya membeli pemain yang saya mau. Jadi, step by step kami berjalan ke arah yang lebih baik," ujar Paul Munster.

Pernyataan tersebut menegaskan bahwa ia tidak hanya fokus pada satu aspek, tetapi mencakup berbagai elemen penting yang membantu mengangkat performa Persebaya.

BACA JUGA:Persebaya Superior di Liga 1 2024/2025: Buah Kejeniusan Munster, Kualitas Pemain, dan Loyalitas Bonek

Kategori :