Butuh Bek Baru, Juventus Targetkan Milan Skriniar dari PSG

Minggu 13-10-2024,16:37 WIB
Reporter : Muhammad Farrel Radia*
Editor : Salman Muhiddin

HARIAN DISWAY - Raksasa Serie A, Juventus, dilaporkan tengah mencari bek baru untuk memperkuat lini pertahanan mereka di sisa musim 2024/2025. 

Tim asuhan Thiago Motta tersebut dikabarkan mengincar bek tengah Paris Saint-Germain (PSG), Milan Skriniar, sebagai solusi pengganti Gleison Bremer yang mengalami cedera parah. 

Bremer dipastikan absen hingga akhir musim akibat cedera ACL dan meniskus yang dideritanya dalam pertandingan Liga Champions melawan RB Leipzig.

Skriniar saat ini kesulitan mendapatkan waktu bermain reguler di bawah arahan pelatih PSG, Luis Enrique. Ia dilaporkan merasa frustrasi dengan kurangnya kesempatan tampil.

BACA JUGA:Rating Pemain Juventus vs Cagliari, Vlahovic Dedikasikan Golnya untuk Bremer

BACA JUGA:Juventus Bidik Sergio Ramos, Gantikan Gleison Bremer Akibat Cedera ACL


Bek Juventus, Gleison Bremer, dikabarkan akan menepi sampai akhir musim 2024/2025 akibat menderita cedera ACL--Instagram @bremer

Luis Enrique lebih memercayakan lini belakang PSG kepada Marquinhos dan pemain baru, Willian Pacho. Selain itu, wonderkid Brasil, Lucas Beraldo, juga bersaing dengan Skriniar untuk mendapatkan tempat di starting eleven. Akibatnya, Skriniar hanya tampil dua kali sepanjang musim ini.

Bek asal Slovakia tersebut sebelumnya sukses berkarir di Serie A bersama Inter Milan. Skriniar dipandang sebagai opsi ideal bagi Juventus. Pengalamannya di Serie A diprediksi bisa mempermudah adaptasi sang pemain jika kembali ke Italia.

Pemain berusia 29 tahun itu merupakan sosok yang dikenal memiliki keterampilan defensif yang solid. Pengalamannya di level tertinggi membuatnya menjadi target yang sangat menarik. 

Juventus membutuhkan sosok berpengalaman di lini belakang setelah kehilangan Bremer, yang merupakan pilar penting dalam pertahanan mereka.

BACA JUGA:Update Cedera Juventus: Nico Gonzalez Lewatkan Laga Kontra Lazio dan Stuttgart

BACA JUGA:Juventus Blunder Datangkan Koopmeiners dan Nico Gonzalez? Pundit Italia: Buang-buang Uang!

Selain itu, Skriniar masih tampil secara reguler untuk Timnas Slovakia, bahkan bermain penuh saat melawan Swedia pada Sabtu, 12 Oktober 2024.

Hal ini menunjukkan bahwa meskipun ia tidak mendapatkan banyak kesempatan di PSG, kondisi fisiknya tetap terjaga. Juventus sangat membutuhkan bek berpengalaman serta fit, dan Skriniar dianggap memenuhi syarat tersebut.

Kategori :