HARIAN DISWAY - RRQ umumkan pemain kelima mereka Kush untuk gantikan peran Lmemore dalam tim. Bryan Carlos Setiawan atau yang biasa disebut Kush ini merupaka pemain asal indonesia yang cukup terkenal di VCT Challenger Indonesia.
Ia menorehkan prestasi yang cukup bagus selama karirnya. Ia pernah mewakili Indonesia dalam Sea games dan Redbull Campus Clucth dan membuktikan bahwa ia pantas untuk berada di tim franchise yang akan berlaga di liga pasifik.
Kush sendiri dikenal dengan skill menembak dan penggunan skill yang efektif untuk membantu timnya dalam merebut tiap ronde yang mereka mainkan. Ia sendiri akan mengisi role initiator menggantikan peran Lmemore yang sudah hengkang dari tim RRQ.
Dalam interview khusus di kanal youtube RRQ, Kush mengaku sangat senang saat ia ditawari untuk masuk ke Oranye tersebut. Dalam interview nya bermain di liga pasifik dan mengangkat piala merupakan keinginannya selama ini.
BACA JUGA:DRX Rombak Total Roaster Valorant, Sisakan Mako dan Flashback
BACA JUGA:Jelang Valorant VCT NA, Sentinel Rekrut N4RRATE dan Bang Pasca Pensiunnya Tenz dan Sacy
Masuknya Kush sebagai Roaster ke-5 di RRQ--vct pacific
Saat ia ditanyai siapa orang yang berpengaruh dalam pengambilan keputusan nya memilih RRQ, ia menjawab bahwa kedua orang tuanya berperan besar dalam keputusan tersebut. Kush juga merasa excited saat bermain di korea nanti karena ia suka dengan makanan dan kultur yang ada disana.
"Kalo pressure walaupun menurut gua tidak ada, tapi harusnya ada pressure kecil karena gua baru masuk ke tim baru dan harus beradaptasi dengan lingkungan, pemain-pemain baru, cara mereka memahami gamenya juga berbeda jadi aku harus adaptasi," tuturnya saat di tanyai perihal tim barunya tersebut.
Kush juga tampak percaya diri dengan performa yang akan dibawakan. Ia berkata bahwa pengalaman yang ia dapat akan ia gunakan untuk memaksimalkan permainan nya dan juga pengetahuan nya tentang game tersebut akan ia gunakan untuk membantu RRQ menggapai trofinya.
Ia juga mengaku bahwa ia sangat senang bisa bermain dengan kedua pemain dari indonesia yaitu Monyet dan Xffero, bertanding bersama kedua orang tersebut merupakan salah satu impiannya juga.
BACA JUGA:Gen G Merombak Roster Valorant: Lakia, Meteor, dan Munchkin Dilepas
BACA JUGA:Boom Esport Maju ke VCT Pacific Gantikan Bleed yang Mundur
Dengan penambahan Kush di dalam roaster Valorant RRQ merupakan keputusan yang tepat. RRQ sendiri kurang tampil maksimal di beberapa event kebelakang. Kush bisa jadi salah satu kunci untuk meningkatkan fire power RRQ saat ini dan bisa membuka celah bagi Jemkin nantinya saat mereka bermain.
*)Mahasiswa Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya, peserta MBKM Harian Disway.