Bantuan Kemensos Tiba di Lokasi Erupsi Lewotobi, Gus Ipul Jamin Kebutuhan Pengungsi Terpenuhi

Rabu 06-11-2024,11:42 WIB
Reporter : Syahida Rizky*
Editor : Mohamad Nur Khotib

HARIAN DISWAY - Kementerian Sosial (Kemensos) mengirimkan bantuan logistik senilai Rp 1,9 miliar untuk memenuhi kebutuhan pengungsi terdampak erupsi Gunung Lewotobi di Flores Timur, Nusa Tenggara Timur. 

Wakil Menteri Sosial (Wamensos) RI Agus Jabo Priyono mengunjungi langsung tempat pengungsian korban erupsi Gunung Lewotobi di Desa Konga, Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggra Timur (NTT), Rabu, 6 November 2024.

Agus memantau fasilitas pengungsian yang telah disiapkan untuk warga terdampak. Termasuk tenda, ruang pengungsian, serta fasilitas kesehatan darurat.

BACA JUGA:Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki, Korban Tewas Diperkirakan 10 Orang, Baru Terkonfirmasi 6 Orang

BACA JUGA:Gunung Lewotobi Berstatus Awas, Penerbangan di NTT Waspada Dampak Abu Vulkanik

Agus juga menyalurkan berbagai bantuan logistik dari Gudang Sentra Effata Kupang ke lokasi pengungsian. Mencakup 1.500 paket makanan siap saji, 1.000 paket makanan anak, 400 kasur, 500 selimut, 300 paket family kit, 300 paket kids wear, serta 400 lembar tenda gulung.

Sebanyak 10 unit tenda serbaguna dan 2 unit toilet portabel juga telah dikirimkan untuk mendukung fasilitas pengungsian.

Selain itu, ia menyempatkan diri untuk memberikan dukungan langsung kepada para ibu dan anak yang mengungsi.

"Pokoknya ibu-ibu tenang di sini dulu, jangan pulang-pulang dulu sebelum ada arahan dari Bupati ya," ujar Agus kepada para pengungsi.

BACA JUGA:Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki, Korban Tewas Diperkirakan 10 Orang, Baru Terkonfirmasi 6 Orang

BACA JUGA:Gunung Lewotobi Laki-laki Naik Status ke Level IV: PVMBG Imbau Warga Waspada dan Jauhi Area Bahaya

Salah seorang pengungsi, Ian (62), mengaku perasaannya sedikit lega setelah adanya bantuan yang datang

"Kami merasa berterima kasih kepada pemerintah, karena ada kepedulian pemerintah dari daerah sampai pusat. Sekali lagi, saya mewakili warga yang mengungsi mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya," ucap Ian.

Anda sudah tahu, erupsi besar Gunung Lewotobi terjadi pada 3 November 2024 pukul 23.57 WITA. Letusan kali ini mengakibatkan peningkatan status gunung dari Level III (Siaga) ke Level IV (Awas).

Korban jiwa tercatat sebanyak 9 orang meninggal dunia. Kemudian 63 orang mengalami luka-luka: 31 orang mengalami luka berat dan 32 orang mengalami luka ringan.

Kategori :