HARIAN DISWAY - Bayer Leverkusen berhasil menundukkan Inter Milan 1-0 dalam matchday ke-6 Liga Champions pada Rabu dini hari WIB, 11 Desember 2024.
Pertandingan di kanang Leverkusen, Stadion BayArena itu berlangsung ketat. Kedua tim saling menciptakan beberapa peluang emas. Namun pertahanan disiplin dan penyelesaian akhir menjadi kunci keberhasilan Leverkusen.
Leverkusen menang lewat gol telat Nordi Mukiele di menit ke-90. Gol tersebut berasal dari situasi sepak pojok yang tidak berhasil disapu oleh lini pertahanan Inter.
Pelatih Nerazzurri (sebutan Inter) Simone Inzaghi mengakui bahwa timnya kurang ambisius dalam laga itu. Marcus Thuram dkk tidak menunjukkan kualitas terbaik, terutama di lini serang.
BACA JUGA:Inter Milan vs Bayer Leverkusen, Misi Pertahankan Clean Sheet Keenam
BACA JUGA:Bayern vs Leverkusen 0-1: Neuer Kena Kartu Merah, Die Roten Tersisih dari DFB Pokal
"Tentu, itu bukan salah satu permainan terbaik kami. Sudah jelas," ujar Simone Inzaghi kepada DAZN. "Kami menghadapi lawan yang berkualitas, mereka memukul palang dalam 15 menit pertama dan kemudian mengendalikan permainan," imbuhnya.
Momen detik detik gol oleh tendangan Nordi Mukiele ke gawang Inter Milan di Liga Champions matchday ke 6 pada Rabu, 11 Desember 2024.-Bayer Leverkusen-Instagram/bayer04fussball
Hasil tersebut mengakhiri rekor tak terkalahkan Inter di Liga Champions musim ini. Juga membuat posisi Inter di klasemen sementara melorot ke posisi 4. Leverkusen mengambil alih tempat mereka di posisi dua dengan 13 poin.
Persaingan di papan atas juga sengit. Di bawah Liverpool yang sudah mengunci tiket ke babak 16 Besar, ada empat tim yang mengumpulkan nilai sama, 13. Yakni Leverkusen, Aston Villa, Inter Milan, dan Brest.
Di bawah mereka, Barcelona dan Borussia Dortmund, berpeluang merusak tatanan jika mereka menang dalam laga matchday keenam dini hari nanti.
BACA JUGA:Union Berlin vs Leverkusen 1-2: Die Werkself Merangsek ke Tiga Besar Bundesliga
BACA JUGA:Leverkusen vs Heidenheim 5-2: Hattrick Patrik Schick Warnai Comeback Pasukan Xabi Alonso
Jalannya Pertandingan Bayer Leverkusen vs Inter Milan
Bayer Leverkusen vs Inter Milan 1-0: Simone Inzaghi akui Nerazzurri kurang ambis. Foto: Florian Wirtz (tengah) mengancam pertahanan Inter.-Pau Barrena -AFP
Pertandingan dimulai dengan tempo tinggi. Bayer Leverkusen mendominasi menit-menit awal. Nathan Tella hampir membuka keunggulan di menit ke-3, namun tembakannya mengenai mistar gawang.