Dengan demikian, niat puasa sudah tertanam kuat dalam hati sebelum tidur. Sehingga ketika bangun sahur, fokus kita hanya pada persiapan fisik dan spiritual untuk menjalankan ibadah puasa
Doa berbuka puasa
Nikmati berkah Ramadan dengan berbuka tepat waktu. --Pinterest
Doa berbuka memiliki dua versi. Dua-duanya dapat diucapkan oleh umat Muslim.
Rujukan itu berasal dari hadis Abu Dawud. Saat berbuka puasa, dianjurkan untuk membaca doa berikut:
Doa Berbuka Puasa (1):
ذَهَبَ الظَّمَأُ وَابْتَلَّتِ الْعُرُوقُ وَثَبَتَ الْأَجْرُ إِنْ شَاءَ اللَّهُ
Dzahabaz zhama'u wabtallatil 'uruqu wa tsabatal ajru, insyaallah.
Artinya: "Telah hilang rasa haus, dan urat-urat telah basah, serta pahala telah tetap, insya Allah."
BACA JUGA:10 Manfaat Salat Tahajud di Bulan Ramadan
Doa Berbuka Puasa (2):
اللَّهُمَّ لَكَ صُمْتُ وَعَلَى رِزْقِكَ أَفْطَرْتُ
Allahumma laka sumtu wa 'ala rizqika afthartu.
Artinya: "Ya Allah, untuk-Mu aku berpuasa dan dengan rezeki-Mu aku berbuka."
Membaca doa berbuka puasa adalah sunnah yang sangat dianjurkan.
Selain itu, berbukalah dengan yang manis atau kurma, sebagaimana dicontohkan oleh Rasulullah SAW.
BACA JUGA:7 Amalan Wanita Haid di Bulan Ramadan
Setelah memahami niat puasa dan doa berbuka, diharapkan umat muslim dapat menjalankan ibadah puasa dengan baik. Serta tidak melupakan ibadah wajib Anda.
Selamat menunaikan ibadah puasa. Semoga semua hal yang Anda lakukan saat puasa hari ini menjadi pahala. Amin... (*)