HARIAN DISWAY - Hari Perempuan Sedunia yang jatuh pada 8 Maret menjadi momen penting untuk merayakan pencapaian dan perjuangan bagi seluruh perempuan di seluruh dunia.
Untuk menyemarakkan hari yang spesial ini, menonton film yang mengangkat kisah-kisah perempuan hebat menjadi pilihan yang tepat. Berikut adalah 8 film yang layak ditonton untuk merayakan semangat dan kekuatan para perempuan, yang tentu akan menginspirasi banyak orang.
1. 3 Srikandi (2016)
Film 3 Srikandi, sangat pas untuk ditonton saat hari perempuan sedunia. --Source Wikipedia
Pemeran Utama: Bunga Citra Lestari, Tara Basro, Chelsea Islan, dan Reza Rahardian
Film besutan Iman Brotoseno ini mengangkat kisah inspiratif dari atlet panahan perempuan Indonesia, yang berjuang untuk menjadi yang terbaik meskipun banyak menghadapi konstruksi sosial.
Film ini mengisahkan perjuangan tiga atlet panahan perempuan Indonesia Kusuma Wardhani, Nurfitriyana Saiman, dan Lilies Handayani dalam menghadapi berbagai rintangan sosial dan budaya untuk meraih prestasi di Olimpiade Seoul 1988.
BACA JUGA: Sinopsis Daredevil: Born Again Lengkap dengan Profil Pemain, Charlie Cox Comeback!
BACA JUGA: Tayang Hari Ini! Sinopsis Misteri Rumah Darah, Dari Reality Show Jadi Teror Nyata
Mereka harus berjuang keras melawan stigma dan ketidaksetaraan gender untuk membuktikan kemampuan mereka. Film ini menyoroti tekad, kerja keras, dan semangat pantang menyerah dari para Srikandi ini.
Semangat untuk membuktikan diri melalui olahraga, bahkan saat mengalami ketidaksetaraan, menjadikan Srikandi sebagai film yang tepat untuk mengingatkan kita tentang pentingnya kesetaraan gender.
Film ini juga mendapatkan penghargaan seperti Indonesian Movie Actors Awards untuk pemeran pendukung wanita terfavorit 2017 dan Piala Maya aktris pendukung Terpilih 2016.
2. Kartini (2017)
Film Kartini yang di perankan oleh Dian Sastro juga pas untuk di tonton saat memperingati hari perempuan sedunia--Source Wikipedia
Sutradara: Hanung Bramantyo.
Pemeran utama: Dian Sastrowardoyo, Acha Septriasa, Reza Rahadian, Christine Hakim.