Rating Pemain Real Madrid Usai Tekuk Rayo Vallecano 2-1: Mbappe-Vini Ciamik!

Senin 10-03-2025,03:00 WIB
Reporter : Agustinus Fransisco
Editor : Retna Christa

HARIAN DISWAY - Real Madrid berhasil meraih kemenangan penting dengan skor 2-1 atas Rayo Vallecano, Minggu, 10 Maret 2025. Tambahan tiga poin itu mengembalikan posisi mereka ke dua posisi teratas di LaLiga.

Perolehan poin Los Blancos (sebutan Real Madrid) dengan Barcelona sama, yakni 57 angka. Namun, Blaugrana (sebutan Barcelona) unggul selisih gol (46-31).

Barcelona juga masih menyimpan tabungan satu laga. Sebab, mereka baru saja menunda laga kontra Osasuna karena dokter tim mereka, Carles Minarro Garcia, meninggal dunia.

Pada pekan sebelumnya, Real Madrid mengalami kekalahan 1-2 dari Real Betis. Jadi, di laga tersebut, armada Carlo Ancelotti itu datang dengan semangat untuk bangkit. Apalagi, mereka tampil di depan publik sendiri, Santiago Bernabeu.

BACA JUGA:Madrid vs Rayo Vallecano 2-1: Mbappe-Vini Bawa Los Blancos Pepet Barcelona

BACA JUGA:Real Madrid Mulai Nego dengan Xabi Alonso, Bagaimana Nasib Carlo Ancelotti?

Kylian Mbappe dan Vinicius Junior Pahlawan Kemenangan Real Madrid 


Selebrasi Vinicius Jr (kiri) dan Lucas Vazquez (kanan) setelah mencetak gol ke gawang Rayo Vallecano, Minggu, 9 Maret 2025-Reuters-

Pertandingan dimulai dengan tempo yang lambat. Namun, segalanya berubah ketika Kylian Mbappe mencetak gol di menit ke-30.

Menerima umpan brilian dari Vinicius Jr, Mbappe dengan tenang mengontrol bola, memotong ke dalam dengan kaki kanannya, dan melepaskan tembakan rendah yang menggetarkan jala gawang Rayo Vallecano.

Empat menit kemudian, Vini tampil sebagai bintang lapangan dengan mencetak gol keduanya. Dengan kecepatan dan tekniknya, ia melewati Florian Lejeune di sayap kiri, melakukan dua stepovers untuk mengecoh Andrei Ratiu, lalu menembakkan bola ke gawang.

Gol itu menandai gol ke-19-nya musim ini. Penampilan gemilangnya semakin mengukuhkan statusnya sebagai salah satu pemain kunci Real Madrid.

BACA JUGA:Real Madrid vs Atletico Madrid 2-1: Rodrygo dan Brahim Amankan Kaki Blancos

BACA JUGA:Ditinggal Edu, Arsenal Pertimbangkan Mantan Direktur Atletico Madrid

Namun, Rayo Vallecano tidak menyerah begitu saja. Pada penghujung babak pertama, Pedro Diaz berhasil memperkecil ketertinggalan menjadi 2-1 berkat bantuan tiang gawang. Gol tersebut memberi harapan bagi tim tamu.

Memasuki babak kedua, pertandingan berjalan lebih hati-hati. Real Madrid memilih untuk bertahan dan melindungi keunggulan mereka. Pelatih Carlo Ancelotti mengambil keputusan strategis dengan mengganti Mbappe, Rodrygo, dan Jude Bellingham.

Kategori :