Mudik Lebaran 2025: Kesiapan Penerbangan, Prediksi Lonjakan Penumpang, dan Tip Perjalanan

Kamis 20-03-2025,16:34 WIB
Reporter : Shabrina Wa Zakiah*
Editor : Taufiqur Rahman

Diperkirakan sebanyak 4,95 juta penumpang domestik dan 1,23 juta penumpang internasional akan bepergian selama periode ini. 


Antrean panjang calon penumpang di area check-in bandara menjelang mudik Lebaran 2025. Dengan meningkatnya jumlah pemudik, pemerintah dan maskapai telah mengambil langkah antisipasi untuk memastikan kelancaran penerbangan.--Kementerian Perhubungan

Disarankan untuk menghindari tanggal-tanggal tersebut jika memungkinkan, guna menghindari antrean panjang dan kepadatan di bandara.

BACA JUGA:Dukung Mudik Lancar, Pertamina Turunkan Harga Avtur, Diskon Tiket Pelita Air, Pelumas, hingga Promo Hotel Patra Jasa

4. Antisipasi Cuaca Ekstrem dan Gangguan Penerbangan

Untuk menghadapi cuaca ekstrem, gangguan keamanan, dan keterlambatan penerbangan (delay), Ditjen Hubud telah menyiapkan rencana darurat (Contingency Plan). 

Jika terjadi force majeure seperti bencana alam atau gangguan operasional, maskapai dan pengelola bandara telah diarahkan untuk segera menangani penumpang dengan cepat.

BACA JUGA:Diskon Tiket Pesawat hingga 14 Persen untuk Mudik Lebaran 2025, Bisa Dipesan Mulai Hari Ini!

Selain itu, masyarakat dihimbau untuk selalu mengecek prakiraan cuaca sebelum keberangkatan serta mempersiapkan alternatif perjalanan jika terjadi perubahan jadwal penerbangan. 

Dengan kesiapan ini, masyarakat diharapkan dapat melakukan perjalanan udara dengan lebih aman, nyaman, dan lancar selama musim mudik Lebaran 2025.(*)

*) Mahasiswa magang dari prodi Sastra Inggris, UIN Sunan Ampel Surabaya.

Kategori :