Meski fokusnya aksi ada juga adegan humor yang disisipkan. Terutama saat para tokoh harus berimprovisasi dengan alat seadanya: palu, ember, bahkan makanan. Namun, film ini juga memberikan pesan serius tentang perlawanan, pengorbanan, dan harga dari kebebasan.
BACA JUGA: 6 Profil Lengkap Para Pemeran Film Horor Muslihat yang Tayang 17 April 2025
Disutradarai oleh Ding Sheng, yang pernah bekerja sama dengan Jackie dalam film Little Big Soldier, Railroad Tigers mungkin bukan karya Jackie yang paling fenomenal, tapi ia menjadi simbol kuat bahwa sang legenda tetap punya nyala api dan relevansi dalam konteks sejarah dan kebangsaan.
5. The Foreigner (2017)
Jackie Chan tampil suram dan penuh dendam dalam thriller politik The Foreigner. --entertainment weekly
Film ini mungkin menjadi salah satu penampilan paling serius dan gelap dari Jackie Chan sepanjang kariernya. Dalam The Foreigner, Jackie berperan sebagai Quan Ngoc Minh, seorang ayah yang kehilangan anak semata wayangnya dalam serangan bom yang diklaim oleh kelompok teroris.
Tapi film ini bukan tentang balas dendam semata, melainkan tentang bagaimana duka bisa menjadi energi yang membakar dan meruntuhkan seluruh sistem.
BACA JUGA: 6 Profil Lengkap Para Pemeran Film Horor Muslihat yang Tayang 17 April 2025
Disutradarai oleh Martin Campbell (Casino Royale), The Foreigner menyajikan Jackie Chan dalam wujud yang tidak biasa: lebih pendiam, lebih dalam, dan lebih terukur.
Karakter Quan adalah pria tua yang tampak lemah, tapi menyimpan masa lalu sebagai mantan anggota pasukan khusus. Ia memulai misi berbahaya melawan pejabat pemerintah Inggris, termasuk Liam Hennessy (diperankan oleh Pierce Brosnan), yang ia curigai terlibat dalam konspirasi teror.
Yang membuat film ini menonjol bukan hanya karena Jackie bermain di luar zona nyamannya, tapi karena ia berhasil menyampaikan emosi seorang ayah yang hancur tanpa perlu banyak dialog.
BACA JUGA: Sinopsis Film Muslihat: Teror Mistis dan Kidung Mencekam di Panti Asuhan Terpencil
Sorotan kamera pada matanya yang penuh luka dan tubuhnya yang mulai ringkih menunjukkan bahwa aksi bisa tetap menggetarkan hati, tanpa harus meledak-ledak.
Adegan perkelahian di hutan, ledakan bom buatan tangan, serta intrik politik yang intens membuat film ini sangat berbeda dari film Jackie pada umumnya. Tapi justru di sanalah kekuatannya: Jackie tidak lagi bermain untuk tertawa, tapi untuk membuat kita berpikir dan merasa.
The Foreigner adalah bukti bahwa Jackie Chan bisa menyatu dalam genre thriller politik dengan sangat meyakinkan. Dan untuk para penggemarnya, ini adalah bukti bahwa usia tak pernah menjadi penghalang bagi aksi—selama ada alasan kuat di baliknya.
BACA JUGA: 5 Rekomendasi Film Genre Dark Comedy
Itulah kelima film di atas 2000 an yang pernah diperankan oleh Jackie Chan. Dari kelima film tersebut menunjukan kepiawaian Jackie Chan dalam memerankan sebuah karakter. Mana yang menurutmu paling keren di antara lima film tersebut? (*)