Aurelien Tchouameni - 6/10
Salah satu pemain terbaik di lapangan, Tchouaméni tampil solid dan melakukan beberapa intersepsi penting. Masalahnya, ia tidak terlihat dalam proses terjadinya gol pertama Valencia. Fatal.
Antonio Rudiger - 6/10
Meskipun tidak buruk, Rudiger kehilangan markernya pada gol pertama Valencia, yang menjadi titik lemah dalam pertahanan. Ikut menyerang, ia memberikan beberapa umpan panjang. Namun kurang akurat dan tak bisa dimanfaatkan jadi gol.
Fran Garcia - 7/10
Berusaha keras di sisi kiri, memberikan dukungan dalam serangan meskipun tidak cukup untuk mengubah hasil.
BACA JUGA:Trent Alexander-Arnold Gabung Real Madrid, Mampu Saingi Carvajal dan Valverde?
BACA JUGA:Trent Alexander-Arnold, Dilema Liverpool, dan Godaan Real Madrid
Gelandang
Jude Bellingham (kanan) saat menghadapi Valencia di Santiago Bernabeu pada lanjutan LaLiga, Sabtu, 5 April 2025-Reuters-
Federico Valverde - 7/10
Menjadi pemain paling menonjol di lapangan, Valverde menunjukkan energi dan kreativitas yang tinggi. Ia bahkan memenangkan duel terbanyak dalam pertandingan tersebut. Ia juga membuka peluang gol, tapi usahanya digagalkan oleh penyelamatan yang luar biasa.
Luka Modric - 6/10
Meskipun tidak seefektif biasanya, Modric tetap memberikan kontribusi penting dalam penguasaan bola dan distribusi. Tidak terlalu terlibat di babak pertama. Pengaruhnya baru terasa di babak kedua.
Brahim Diaz - 5/10
Terlibat dalam beberapa serangan, tetapi kurang berpengaruh dalam menciptakan peluang nyata. Selama sejam, ia hampir tidak menguasai bola. Sepertinya, ia lebih cocok sebagai supersub.
Jude Bellingham - 8/10