Columbus Crew vs Inter Miami 0-1: Benjamin Cremaschi Bawa The Herons ke Puncak Klasemen Wilayah Timur

Minggu 20-04-2025,05:07 WIB
Reporter : Rio Valentino*
Editor : Retna Christa


Columbus Crew vs Inter Miami 0-1: Benjamin Cremaschi Bawa The Herons ke Puncak Klasemen Wilayah Timur Para pemain Inter Miami merayakan kemenangan atas tim tuan rumah di Huntington Bank Field. 20 April 2025-Instagram, Inter Miami-

Babak kedua dimulai dengan intensitas tinggi dari tuan rumah. Columbus Crew tampil lebih agresif, berusaha mengejar ketertinggalan. Di menit ke-46, Diego Rossi mendapatkan peluang emas setelah menerima bola liar di luar kotak penalti.

Tanpa ragu, ia melepaskan tembakan keras menggunakan kaki kanannya, tetapi Oscar Ustari tampil gemilang dengan refleks cepatnya.

BACA JUGA:Man City Mau Datangkan Lionel Messi, Inter Miami Mau Lepas?

BACA JUGA:Messi Gagal Lolos Perempat Final Playoff MLS, Inter Miami Digilas Atlanta United 3-2

Di menit ke-59, Rossi kembali mencoba peruntungannya dengan tembakan spektakuler dari luar kotak penalti. Namun, upayanya kembali digagalkan oleh barisan pertahanan Inter Miami yang solid. Tendangannya diblok.

Memasuki menit ke-74, tuan rumah mencoba kombinasi apik antara Daniel Gazdag dan Dylan Chambost. Gazdag, yang standby di kotak penalti, menerima umpan dari Chambost dan menyambutnya dengan sundulan keras.

Namun, sundulannya melenceng dari gawang Oscar Ustari. Hingga peluit panjang berbunyi, skor tetap tidak berubah. Inter Miami berhasil mempertahankan keunggulan 1-0 hingga akhir pertandingan. (*)

BACA JUGA:Atlanta United vs Inter Miami 2-1, Messi Cs Kena Comeback Menit Akhir

BACA JUGA:Inter Miami vs Atalanta United 2-1: Messi Assist, Duo Barcelona Kunci Kemenangan The Herons

Susunan Pemain Columbus Crew vs Inter Miami

Columbus Crew (3-4-3): 28-Patrick Schulte; 31- Steven Moreira, 25- Sean Zawadski, 18-Amundsen; 23-Farsi, 7-Chambost, 6-Nagbe, 27-Arfsten; 20-Rossi, 8-Gazdag, 19-Russell-Rowe

Pelatih: Wilfried Nancy

Inter Miami (4-4-2): 19-Oscar Ustari; 57-Weigandt, 2-Gonzalo Lujan, 32-Noah Allen, 18-Jordi Alba; 30-Cremaschi, 5-Sergio Busquets, 42-Yannick Bright, 21-Allende; 10-Lionel Messi, 9- Luis Suarez

Pelatih: Javier Mascherano

Statistik Pertandingan Columbus Crew vs Inter Miami

  • Tembakan: 16 - 7 
  • Tembakan ke gawang: 3 - 2
  • Penguasaan bola: 59% - 41%
  • Operan: 648 - 466
  • Pelanggaran: 10 - 15
  • Kartu kuning: 0 - 2
  • Kartu merah: 0  - 0 

*) Mahasiswa magang jurusan Ilmu Komunikasi UTM

Kategori :