Persebaya Menang di Australia, Ini Kata Eduardo Perez!

Kamis 10-07-2025,12:12 WIB
Reporter : Agustinus Fransisco
Editor : Salman Muhiddin

HARIAN DISWAY - Persebaya menutup tur pramusim mereka di Australia dengan penuh percaya diri. Bajol Ijo (sebutan Persebaya) meraih kemenangan 2-0 kontra Western Australia di Sam Kerr Football Centre pada Rabu, 9 Juli 2025. 

Dwi gol kemenangan pasukan Eduardo Perez dicetak oleh Francisco Rivera dan Rizky Dwi. Kedua gol itu lahir di babak kedua. 

Pelatih baru Persebaya, Eduardo Perez Moran, menyampaikan kepuasannya atas performa tim. "Kami memulai 20 menit pertama dengan sangat baik. Kami menguasai bola dan menciptakan beberapa peluang," ungkap pelatih asal Spanyol tersebut.

Namun, ia juga mengakui bahwa tim sempat kesulitan ketika lawan mulai menekan dengan intensitas tinggi di babak pertama. "Wajar jika lawan mulai menekan, dan saat itu kami agak kesulitan menghubungkan dua atau tiga umpan," tambahnya.

BACA JUGA:Persebaya vs Western Australia 2-0, Bajol Ijo Meledak di Australia

BACA JUGA:Pelatih Persebaya Eduardo Perez Tak Pedulikan Hasil Kontra Football West, Fokus Chemistry!

Gol Pertama dan Penampilan Cemerlang Persebaya


Aksi Kapten Persebaya Bruno Moreira (kanan) saat melawan Western Australia di Sam Kerr Football Centre, Rabu, 9 Juli 2025-Media Persebaya-

Memasuki babak kedua, Persebaya kembali menunjukkan semangat menyerang. Mereka berhasil mencetak gol pertama di menit ke-61 melalui Francisco Rivera.

Gol tersebut lahir dari umpan matang pemain asing baru, Gali Freitas, yang menambah kedalaman serangan tim. "Kami mulai dengan baik lagi di babak kedua. Akhirnya, kami terus menekan, dan kami menang," ungkap eks juru taktik PSS Sleman itu. 

Menjelang akhir pertandingan, Rizky Dwi menambah keunggulan dengan gol spektakuler dari sepertiga lapangan. Usahanya menunjukkan ketepatan dan keberanian, yang tidak mampu dihalau oleh kiper lawan.

"Gol itu menunjukkan kualitas Rizky dan kemampuan tim dalam menciptakan peluang," puji Coach Perez.

BACA JUGA:Persebaya Rekrut Mihailo Perovic Gantikan Flavio Silva, Top Skor Liga 1 Montenegro!

BACA JUGA:Persebaya OTW Australia, Matangkan Skuad Sebelum Liga 1 Dimulai!

Evaluasi dan Persiapan Menuju Super League


Persebaya meraih kemenangan 2-0 kontra Western Australia di uji coba internasional, Rabu, 9 Juli 2025-Media Persebaya-

Meskipun meraih kemenangan, Eduardo Perez menekankan bahwa timnya masih memiliki banyak hal yang perlu diperbaiki.

Kategori :