Matcha vs Taro, Rasa Favorit yang Jadi Identitas Gaya Hidup Gen Z

Minggu 13-07-2025,11:30 WIB
Reporter : Alifia Adellia Putri*
Editor : Guruh Dimas Nugraha

HARIAN DISWAY – Bagi generasi muda, pilihan minuman atau dessert favorit bukan sekadar soal rasa. Tapi juga soal aesthetic, gaya hidup, bahkan cara mengekspresikan kepribadian.

Dua rasa yang belakangan ini mencuri hati Gen Z adalah matcha dan taro. Keduanya hadir dalam berbagai bentuk.

Dari latte, soft cookies dan cake. Uniknya, banyak orang merasa benar-benar mewakili dirinya saat memilih salah satu rasa tersebut.  Jadi, Anda tim matcha atau tim taro?

BACA JUGA:Khusus Pecinta Makanan Manis, Cek Daftar Dessert Cafe di Surabaya yang Boleh Dicoba!

Matcha: Calm, Artsy, dan Healing Vibes


Matcha Latte--unsplash.com

Penggemar matcha biasanya identik dengan kepribadian yang kalem, peka, dan penuh estetika. Matcha yang berasal dari teh hijau Jepang itu punya rasa pahit ringan. Juga aroma earthy yang menenangkan.

Tak heran kalau banyak penikmat matcha juga suka hal-hal berbau healing, journaling, atau main ke coffee shop sambil baca buku.

Ciri khas pecinta matcha:

  • Pilihan minumannya: matcha latte dingin, atau hot matcha dengan oat milk.
  • Lebih suka nongkrong di tempat sepi dan estetik dibanding tempat ramai.
  • Mood mereka 80% waktu: calm tapi kadang overthinking.

Produk viral rasa matcha:

  • Matcha burnt cheesecake
  • Soft cookies matcha isi cokelat putih
  • Matcha latte with boba

BACA JUGA:Matcha Padel, Kombinasi Menyegarkan Usai Olahraga

Taro: Ceria, Bold, dan Tak Takut Beda


Taro Latte--unsplash.com

Kalau Anda penggemar taro, kemungkinan besar Anda adalah tipe yang ceria, berani coba hal baru, dan suka tampil beda.

Rasa taro yang creamy, manis, dan warna ungu pastelnya yang mencolok bikin vibes-nya langsung terasa fun dan playful.

Taro berasal dari talas. Tapi rasa taro dalam minuman dan dessert biasanya dimodifikasi jadi lebih ringan, manis. Cocok buat Anda yang suka hal imut tapi tetap punya karakter kuat.

BACA JUGA:Rasa Cokelat dan Matcha Bikin Meal Replacement Ini Enak dan Praktis Dikonsumsi

Ciri khas pecinta taro:

  • Pilihan minumannya: es kopi taro, taro milk tea dan taro smoothie.
  • Outfit mereka colorful, kadang ungu, lilac, pink, atau biru pastel.
  • Suka jajan minuman kekinian & jajan impulsif kalau lihat packaging lucu.
  • Mood mereka 80% waktu: spontan, ramah, dan suka eksperimen.

Produk viral rasa taro:

  • Lava cake taro
  • Taro boba milk
  • Donat taro

BACA JUGA:5 Rekomendasi Dessert Cafe di Surabaya

Lebih dari Sekadar Rasa, Ini Soal Identitas Gen Z


Matcha Taro--Pinterest

Fenomena “matcha vs taro” sebenarnya bukan soal enak mana. Tapi lebih ke arah gaya hidup yang dipilih anak muda.

Generasi Z cenderung suka mengekspresikan diri lewat pilihan visual dan selera. Makanan dan minuman kini bukan cuma soal konsumsi. Tapi juga soal representasi.

Anda yang Mana?

Kalau Anda suka suasana tenang, warna-warna netral, dan aroma natural, Anda mungkin cocok jadi #TeamMatcha.

BACA JUGA:Perbedaan Matcha dan Green Tea, Terlihat Serupa Sebenarnya Tak Sama!

Tapi kalau Anda suka hal baru, warna pastel mencolok, dan makanan manis-creamy, Anda mungkin lebih cocok jadi #TeamTaro.

Atau bisa jadi Anda gabungan keduanya? Matcha saat pagi, taro saat sore.

Apapun tim Anda, matcha dan taro tetap jadi simbol dari bagaimana Gen Z menjalani hidup mereka. Ekspresif, estetik, dan penuh warna.

BACA JUGA:5 Manfaat Matcha bagi Tubuh

Karena mau tim hijau atau ungu, kita semua tetap satu. Tim yang suka jajan dan healing! (*)

*) Mahasiswa Magang Prodi Sastra Indonesia, Universitas Negeri Surabaya.

Kategori :