Cara Aman Isi BBM di SPBU agar Tak Dirugikan

Rabu 12-11-2025,13:00 WIB
Reporter : Guruh Dimas Nugraha
Editor : Guruh Dimas Nugraha

“Alasannya sering karena takut antrean panjang. Padahal itu hak konsumen. Walau hanya beli Rp5.000, tetap wajib diberi struk. Jangan remehkan hak kecil. Karena dari situlah perlindungan konsumen dimulai,” katanya.

Ia mengajak masyarakat untuk lebih aktif menuntut haknya dan tidak ragu menolak pelayanan yang tidak transparan.

BACA JUGA:Pertamina Diminta Ganti Rugi jika Terbukti Motor “Brebet” Usai Isi Pertalite

BACA JUGA:Ombudsman Jatim Minta Bentuk Tim Independen Usut Kasus Pertalite yang Bikin Motor Brebet!

Agar konsumen tidak mudah dirugikan, berikut tujuh langkah cerdas yang disarankan oleh BPKN dan lembaga perlindungan konsumen:

1. Isi di SPBU resmi

Pastikan membeli BBM di SPBU berlogo Pertamina atau penyalur resmi. Hindari BBM eceran yang rawan oplosan.

2. Perhatikan warna dan jenis nozzle

Pastikan jenis BBM sesuai kebutuhan kendaraan (misalnya hijau untuk Pertalite, merah untuk Pertamax).

3. Pastikan meteran pompa di angka nol sebelum pengisian

Jika belum nol, minta petugas mengatur ulang agar takaran dihitung dari awal.

BACA JUGA:Motor Brebet Usai Isi Pertalite, Berikut Penjelasan Pakar ITS!

BACA JUGA:Dosen ITS Paparkan Penyebab Motor Brebet Usai Isi Pertalite, Tak Sekadar Salah BBM

4. Amati kondisi bahan bakar

BBM yang berkualitas tampak jernih dan tidak berbau menyengat. Laporkan jika terlihat keruh.

5. Selalu minta struk pembelian

Struk adalah bukti sah transaksi dan penting untuk pengaduan bila terjadi masalah.


Masyarakat harus lebih aktif menuntut haknya saat mengisi BBM di SPBU. Jangan ragu menolak pelayanan yang tidak transparan.-Pertamina-

6. Catat waktu dan lokasi pengisian

Catatan ini membantu jika kendaraan mengalami gangguan akibat kualitas BBM yang buruk.

7. Laporkan kejanggalan

Bila menemukan hal mencurigakan, lapor ke Pertamina Call Center 135, Dinas Perdagangan, atau YLKI.

BACA JUGA:Kejagung Tengah Lakukan Penyidikan Terkait Kasus Minyak Mentah di Pertamina Energy Trading Ltd. (Petral)

Kategori :