BACA JUGA:Bocoran Ungkap Samsung S26 Edge Batal, Digantikan S26 Plus
Jika seri Galaxy A umumnya diluncurkan pada Maret, dua model itu diperkirakan akan diperkenalkan pada Februari 2026.
Apabila rencana tersebut terealisasi, Samsung berpeluang memperkuat posisi lini Galaxy A di pasar ponsel kelas menengah.
Dengan sensor kamera yang lebih besar dan peningkatan kemampuan fotografi, Galaxy A37 dan Galaxy A57 berpotensi menjadi pilihan menarik bagi konsumen. Terutama mereka yang menginginkan kualitas kamera mumpuni tanpa harus beralih ke ponsel flagship. (*)