Khofifah–Dubes Jerman Bertemu, SRRL Surabaya Ditargetkan Mulai Dibangun 2027

Jumat 09-01-2026,22:00 WIB
Reporter : Edi Susilo
Editor : Thoriq S Karim

BACA JUGA:Bertemu Konjen RRT, Khofifah Bahas Kerja Sama SDM hingga Ekspor

BACA JUGA:Revitalisasi 38 Sekolah Selesai, Khofifah Tekankan Mutu Pendidikan

Layanan itu memberi manfaat sekitar 1,3 juta penduduk dalam dua tahun pertama operasional. Harapannya bisa menekan kemacetan dan biaya logistik.

Isu lingkungan juga menjadi perhatian utama. Gubernur Khofifah menegaskan komitmen Jawa Timur dan Jerman dalam mitigasi pemanasan global dan perubahan iklim. 

Kerja sama konkret yang tengah berjalan adalah pengembangan sistem penanganan sampah di TPA Supit Urang, Kota Malang.

Pada sektor kesehatan, Khofifah mengapresiasi kontribusi teknologi dan alat kesehatan asal Jerman yang telah banyak digunakan di fasilitas kesehatan Jawa Timur. 

BACA JUGA:Desain SRRL Rampung Akhir Januari, Jalur Gubeng-Sidoarjo Jadi Proyek Pertama di 2027

Dia mengharapkan mendorong kerja sama berlanjut pada aspek peningkatan kapasitas SDM, termasuk mentoring dokter spesialis dari Jerman.

“Dengan dukungan teknologi dan mentoring dokter spesialis, peran RSUD Dr. Soetomo sebagai international hospital akan semakin kuat,” ucapnyi. 

Sektor pendidikan, perhatian diarahkan pada penguatan pendidikan vokasi. Jerman dinilai memiliki sistem vokasi yang sangat maju dan relevan dengan kebutuhan industri. 

BACA JUGA:Proyek SRRL Dibangun Mulai Tahun 2027, Nilai Investasi Capai 296,8 Juta Euro


Peta rute SRRL dari Kementerian Perhubungan -Dokumen Harian Disway -

Khofifah berharap adanya program short course bagi guru dan siswa Jawa Timur agar mampu menyerap keterampilan teknis dan perspektif global.

“Dunia kerja hari ini membutuhkan skill, bukan hanya school,” katanyi.

Duta Besar Jerman untuk Indonesia Ralf Beste, menegaskan komitmennya mendukung Jawa Timur. “Jawa Timur dan Surabaya sebagai daerah dengan pengaruh besar dan potensi sebagai game changer di Indonesia,” ujarnya.

BACA JUGA:Kemenhub Percepat Proses SRRL, Siapkan KA Perkotaan untuk Surabaya Raya

Kategori :