HARIAN DISWAY - Barcelona telah mengambil keputusan tegas terkait rencana memperkuat lini pertahanan pada bursa transfer musim panas mendatang.
Berdasarkan laporan media Spanyol, SPORT, klub asal Catalunya tersebut memastikan tidak akan mengejar tanda tangan Nico Schlotterbeck, meskipun sebelumnya bek Borussia Dortmund itu sempat masuk dalam pertimbangan internal.
Manajemen Barcelona menyadari bahwa mendatangkan bek tengah berkaki kiri menjadi salah satu prioritas utama.
Selama beberapa bulan terakhir, departemen olahraga klub telah mempelajari berbagai profil pemain yang dinilai cocok untuk mengisi kebutuhan tersebut.
Schlotterbeck sempat muncul sebagai salah satu kandidat, terutama berkat performa solidnya bersama Dortmund musim ini serta pengalamannya di level internasional.
BACA JUGA:Real Madrid Batal Kejar Guehi, Banting Setir ke Schlotterbeck?
BACA JUGA:Tiga Opsi Bek di Radar Barcelona Usai Cedera Christensen, Ada Schlotterbeck!
Barcelona terus pepet Nico Schlotterbeck dari Dortmund yang kontraknya akan habis di akhir musim 2025/2026-Christof Koepsel-Getty Images
Selain itu, hubungan baik Schlotterbeck dengan pelatih Barcelona, Hansi Flick, turut memperkuat spekulasi kepindahan.
Flick mengenal sang pemain dengan sangat baik dan merupakan pelatih yang memberinya debut di tim nasional Jerman.
Faktor kedekatan tersebut membuat banyak pihak meyakini Barcelona akan serius mencoba mendatangkannya.
Namun, setelah melalui evaluasi mendalam, Barcelona akhirnya memutuskan untuk mengambil langkah berbeda.
Klub menilai bahwa meskipun Schlotterbeck memiliki kualitas teknis yang baik, tenang saat menguasai bola, dan cukup komplet dalam aspek bertahan, profilnya tidak sepenuhnya sesuai dengan kebutuhan taktik yang diinginkan Flick.
Keputusan Final dan Alternatif yang Dipertimbangkan
Salah satu alasan utama Barcelona mengesampingkan Schlotterbeck adalah keraguan terhadap aspek kecepatan.
Pihak klub menilai bek asal Jerman tersebut akan kesulitan untuk secara konsisten memenuhi tuntutan garis pertahanan tinggi dan sistem pressing agresif yang menjadi ciri permainan Hansi Flick.