Rekrutmen BRI 2026 Dibuka: Ini Jalur, Jadwal, dan Syarat BFLP Specialist

Jumat 30-01-2026,18:59 WIB
Reporter : Salman Muhiddin
Editor : Salman Muhiddin

JAKARTA, HARIAN DISWAY – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk kembali membuka peluang karier bagi talenta muda terbaik Indonesia melalui program BRILiaN Future Leader Program (BFLP) Specialist 2026.

Program itu menjadi bagian dari komitmen BRI dalam menyiapkan sumber daya manusia (SDM) unggul, adaptif, dan profesional guna mendukung transformasi perbankan nasional.

BFLP Specialist merupakan program rekrutmen dan pengembangan komprehensif yang ditujukan bagi fresh graduate potensial.

Melalui program tersebut, peserta akan mendapatkan pembekalan kompetensi teknis, kepemimpinan, serta pengalaman kerja terstruktur yang selaras dengan strategi jangka panjang BRI.

Sebagai bank dengan jaringan terluas di Indonesia, BRI memandang pengembangan SDM sebagai fondasi utama dalam menjaga daya saing dan keberlanjutan bisnis.

BACA JUGA:Didukung BRI dan LinkUMKM, Kenes Lalita Kembangkan Busana Anak Wastra Khas Jepara

BACA JUGA:BRI Jangkau 5.245 Desa BRILiaN, Cara Efektif Perkuat Ekonomi Lokal

BFLP Specialist juga menjadi wadah pembentukan karakter profesional yang mengacu pada nilai BRILiaN Way, yaitu Integrity, Collaborative, Accountability, Growth Mindset, dan Customer Focus.


Rekrutmen BRI 2026 Dibuka, Ini Jalur dan Syarat BFLP Specialist,-BRI-BRI

Lima Jalur BFLP Specialist 2026

Pada awal 2026, BRI membuka lima jalur spesialisasi, yakni:

  • BFLP Commercial Banking
  • BFLP Micro Banking
  • BFLP Consumer Banking
  • BFLP Legal
  • BFLP Information Technology (IT)

Kelima jalur ini mencerminkan fokus strategis BRI dalam memperkuat bisnis inti, meningkatkan kualitas layanan nasabah, memperkokoh tata kelola perusahaan, serta mendorong transformasi digital.

Persyaratan Umum BFLP Specialist 2026

  • Pendidikan minimal S1 atau S2 dari perguruan tinggi terakreditasi.
  • Memiliki prestasi akademik dan/atau non-akademik.
  • Aktif berorganisasi dan memiliki kemampuan kepemimpinan.
  • Skor TOEFL ≥ 500 / IELTS / DET / Prediction Test atau setara.
  • Usia maksimal 25 tahun (S1) dan 27 tahun (S2) per 31 Desember 2026.
  • Bersedia ditempatkan di seluruh unit kerja BRI di Indonesia.
  • Tidak memiliki keluarga inti yang bekerja di BRI.

BACA JUGA:BRI Raih Penghargaan Bergengsi di Hari Desa Nasional 2026 untuk Pemberdayaan Ekonomi Desa

BACA JUGA:BRImo BRI Mudahkan IRT Empat Lawang Beli Token Listrik dari Rumah

Informasi detail persyaratan khusus tiap jalur dapat diakses melalui laman resmi: bbri.id/BFLP_BRI2026. Pendaftaran dibuka hingga 1 Februari 2026 dan dilakukan sepenuhnya secara daring.

Corporate Secretary BRI, Dhanny, mengatakan bahwa BFLP Specialist 2026 diharapkan dapat menjaring talenta muda berintegritas tinggi yang siap menjadi agen perubahan di industri perbankan.

Kategori :