Serial Dimaz Muharri (5): Bayar Joki Pakai Sepatu Basket
"Sorry, Mas. Gak bisa ikut ujian," kata sang joki.
"Lho kenapa?" tanya Dimaz
"Ehmm anu ketahuan dosennya, Mas," kata sang Joki.
Rupanya, dosen yang mengawasi ujian kenal dengan Dimaz. Bangku ujian Dimaz ada di deretan depan. Tentu saja sang dosen tahu ada joki di kelas. Dimaz gadungan itu pun diminta keluar kelas.
"Sejak itu saya gak pernah menginjakkan kaki di UISU lagi," kata Dimaz.
CELANA BASKET Aza yang lagi hits dikenakan Dimaz Muharri (Foto: Dokumentasi DImaz Muharri)
Setelah bergabung dengan STMIK Mikroskil, Dimaz masih tetap bersama klubnya di Analisa. Tidak dilarang karena dua klub ini beda wilayah. Analisa bermain di divisi di bawah Kobatama. Sedangkan klub STMIK Mikroskil adalah klub basket mahasiswa. Bermain di Libamanas. (Tomy C. Gutomo-Bersambung)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: