Berenang di Es, Mencari Kehangatan di Kebekuan

Berenang di Es, Mencari Kehangatan di Kebekuan

TIONGKOK sedang beku. Angin dingin dari kawasan Siberia, di utara, membuat temperatur Negeri Panda itu drop. Kemarin (22/11) hingga hari ini, suhu diperkirakan tak beranjak dari minus 10 derajat celsius. Sangat beku.

Tetapi, orang-orang di Shenyang, Provinsi Liaoning, ini memang ’’gila’’. Alih-alih mendekam di dalam rumah dengan selimut tebal dan minuman hangat, mereka justru keluar dalam udara yang dingin.

Ya, orang-orang itu memang punya agenda tetap di musim dingin. Yakni: berenang. Tempatnya juga khusus: di sungai yang beberapa bagiannya membeku.

Para pegiat winter swimming itu memang percaya bahwa berenang di air yang dingin justru membuat tubuh bugar. Enggak akan hipotermia. Apalagi sekadar mengerut… (Doan Widhiandono)

Salah seorang perenang beristirahat di tepi sungai.
(Foto: Agence France-Presse)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: