Disuntik Silikon, Tewas, Itu Jarum Cleopatra
Disuntik pembesar payudara, RCD, 35, tewas. Payudaranyi pecah. Meleleh di kamar Hotel Hins, Jakarta Barat, Sabtu (19/2). Penyuntik Windi (transpuan) ditangkap polisi. Kemenkes tenang saja karena sibuk Omicron.
PADAHAL, suntik silikon sudah banyak makan korban. Cacat dan tewas. Tapi, di Indonesia legal. Belum ada aturan yang melarang.
Kapolsek Tamansari, Jakarta, Kompol Rohman Yongky, kepada pers, Selasa (22/2), menjelaskan: Antara korban RCD dn pelaku Windi sudah saling kenal.
Windi transpuan, pemilik salon kecantikan di Tangerang. Sejak 2004 buka layanan suntik silikon meski dia bukan dokter. Pada 2011 RCD (waktu itu usia 24) jadi konsumen salon Windi. Suntik silikon payudara. Hasilnya mekar indah.
Pekan lalu menyusut. Tidak indah lagi. RCD kontak Windi, minta disuntik di Hotel Hins. RCD check in di kamar 401, Kamis, 17 Februari 2022.
Jumat, 18 Februari 2022, lewat tengah hari, Windi (didampingi Arif, juga tersangka) tiba di hotel.
”Tarifnya Rp 4 juta. Dia bayar cash Rp 2,5 juta, transfer Rp 1,5 juta,” kata penyidik, menirukan pengakuan tersangka Windi. Sudah dibayar lunas.
RCD menyampaikan keinginannya ke Windi. Ukuran segini. Bentuknya begitu. Harus kencang.
RCD dibius dulu. Lantas, diberi 500 mililiter silikon di kiri, 500 mililiter di kanan. ”Pengakuan tersangka, kiri-kanan 1.000 mililiter,” kata Kompol Rohman.
Itu ukuran jumbo. Sebagai gambaran, minuman kemasan gelas plastik isi 220 mililiter. Maka, suntikan setara lebih dari dua gelas di kiri, lebih dari dua gelas di kanan.
Setelah nyuntik, Windi pergi. Polisi memeriksa ponsel korban. Ada komunikasi dengan tersangka. Korban komplain, mengeluh kesakitan.
Sabtu, 19 Februari 2022, semestinya RCD check out. Pihak hotel menunggu sampai siang, kamar tetap tertutup. Petugas membukanya dengan kunci hotel.
Tubuh telanjang. Dada pecah. Meleleh darah dan cairan putih.
Petugas hotel telepon polisi. Saat polisi tiba, RCD dinyatakan sudah meninggal. Jenazah langsung diangkut ke RS untuk diotopsi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: