Sedih jika Lama Ditinggal

Sedih jika Lama Ditinggal

Ras Siberian Husky dikenal sebagai family dog. Karakternya lincah dan gemar bermain. Seperti Freddo, anjing husky peliharaan Ratih Sumarsono. Bulu hitam samar di kepala hingga punggung mengitari beberapa bagian tubuhnya. Kepribadiannya ramah.

Jika melihat ukuran badan yang lumayan besar, mata tajam, dan ekspresi yang garang, sekilas orang menyangka bahwa Freddo adalah anjing galak. Namun sesuai peribahasa: don't look the book just from the cover, Freddo ternyata jauh dari kesan tersebut.

Ketika melihat orang baru, Freddo langsung menghampiri. Mengendus-endus. Sama sekali tak menggonggong atau menunjukkan ekspresi geram. Malahan, ia mengusap-usap badannya atau menggapai-gapai tangan orang tersebut dengan kakinya. ”Dia ngajak bermain, tuh,” ujar Ratih.

Benar-benar jauh dari kesan galak. Sesuai dengan artikel-artikel dalam google tentang hewan tersebut. Bahwa karakternya energik. Suka berlarian dan tak bisa menahan diri untuk mengejar hewan-hewan yang lebih kecil.

Selain itu, Siberian Husky sangat ramah dengan orang baru. Makanya, karakter hewan tersebut kurang cocok jika dijadikan anjing pengawas atau penjaga rumah.

Freddo, anjing ras Siberian Husky yang ramah dan berkarakter family dog sehingga cocok untuk dipelihara di rumah.

Ketika Ratih bertemu tamunya, Freddo tak henti-hentinya caper atau cari perhatian. Tiba-tiba ia berlari ke arah tempat duduk, lalu keluar, lantas kembali lagi ke dalam sambil berlari. Berikutnya bersembunyi di bawah kolong meja ruang tamu. ”Arek iki caper, playon ae! Ayo Freddo, diam di kamar!,” perintah Ratih pada anjingnya.

Ia menegur Freddo yang suka berlari. Tapi anjing tersebut hanya melirik sejenak. Lalu santai di bawah kolong meja. ”Ini kalau tidak emaknya yang nyuruh enggak nurut kok,” ujar Ratih dengan geram.

Badan Freddo sedikit digoyang agar ia mau keluar. Lagi-lagi, Freddo tiba-tiba berlari masuk ke dalam kamar dan duduk tepat di pintu. ”Ya begitu itu jenis Siberian Husky. Ndablek, bandel,” tambahnya.

Ratih memelihara Freddo sejak berusia 4,5 bulan. Untuk memelihara anjing ras Siberian Husky cukup mudah. Hewan itu cerdas dan tergolong family dog. Cocok dijadikan peliharaan keluarga.

Freddo suka bermain-main dengan anak kecil. ”Memang begitu. Kalau baca di artikel, anjing Siberian Husky malah jadi penjaga bayi,” ungkap perempuan 63 tahun itu.

Ratih mengaku tak sulit melatih Freddo. Membiasakan agar tak buang hajat sembarangan hanya butuh seminggu. ”Awalnya ya buang air kecil sesuka hati. Cukup diperintah saja berulang-ulang. Jangan dipukul,” ujarnya.

Sama halnya dengan menjaga hubungan dengan manusia, memelihara anjing membutuhkan komunikasi yang intens. Supaya anjing dapat belajar memahami bahasa manusia dan menuruti apa yang diperintahkan. ”Sekarang kalau buang hajat sudah pada tempatnya. Di rerumputan halaman rumah,” ungkapnya.

Kini, Freddo punya cara berkomunikasi sendiri. Ratih telah memahami bahasa Freddo sejak lama. Berkat sering berkomunikasi dan kasih sayang yang diberikan kepadanya. Ketika wadah minuman Freddo kosong, hewan itu berlari dan menyentuh kaki Ratih berkali-kali. ”Itu tandanya Freddo memberi tahu bahwa air minumnya kosong,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: