Persebaya Masih Berburu Bek Kiri "Grade A"
Aji Santoso memberikan pengarahkan pada pemain muda yang mengikuti seleksi Persebaya beberapa waktu lalu.-persebaya.id-
SURABAYA, DISWAY - Kendati sudah mencapai 80 persen, perburuan pemain Persebaya terus berlanjut. Manajemen Persebaya terus mencoba menutup beberapa posisi yang masih belum aman. Salah satunya di bek kiri.
Kendati sudah mendapatkan Salman Alfarid dari Persija Jakarta, pelatih Aji Santoso masih belum tenang. Ia berharap bisa memperoleh pemain grade A di posisi itu. Yang siap tampil di Liga 1.
Sebelumnya, Ibrahim Sanjaya sempat masuk dalam daftar incaran. Pemain muda Persik itu sempat berkomunikasi intens dengan Aji Santoso. Namun, belakangan Ibrahim dikabarkan merapat ke PSS Sleman.
”Ya, masih ada beberapa posisi yang masih diperkuat. Terutama di bek kiri. Semoga bisa mendapatkan pemain yang siap pakai,” terang Aji Santoso.
Aji Santoso mengakui stok pemain di posisi itu tidak terlalu banyak. Sebab, beberapa pemain yang sempat menjadi incaran gagal didapat. Ada yang karena masih terikat kontrak dengan klub lama atau sudah bergabung dengan klub lain.
”Ini memang problem klasik. Sejak saya masih bermain dulu. Jarang ada pemain di posisi ini,” terangnya. Aji sendiri ketika masih bermain berposisi bek kiri.
Sembari terus melakukan perburuan pemain untuk bek kiri, Aji Santoso akan memaksimalkan skuad yang ada. Termasuk mendayagunakan pemain yang memungkinkan bisa bermain di sisi kiri. Seperti eksperimen yang pernah dilakukan pada Ady Setiawan musim lalu.
Posisi natural Pemain asal Bima, NTB, itu sebenarnya gelandang. Namun, karena ketatnya persaingan di posisi tersebut, Ady kemudian digeser ke bek kanan. Apalagi, stok bek kanan Persebaya tipis seiring cederanya Koko Ari Araya.
Hasilnya juga oke. Pun saat Persebaya krisis bek kiri. Ady Setiawan juga bermain cukup bagus dan lugas.
Sejauh ini, Aji Santoso belum tahu siapa yang bisa didayagunakan seperti Ady. Ia masih akan melihat saat latihan perdana awal Mei mendatang. ”Nanti kalau sudah latihan baru bisa tahu, siapa yang bisa kami maksimalkan,” ujarnya.
Ia percaya solusi itu akan tercapai seiring dengan perjalanan waktu. Terlebih, sebagian besar pemain rekrutan terbaru bisa bermain di dua atau lebih posisi. ”Opsi pertama tetap berharap bisa dapatkan pemain kelas satu. Tapi, kami juga sudah siapkan plan B untuk itu,” tandasnya.
Musim lalu Persebaya sebetulnya sudah memiliki bek kiri andal pada Reva Adi Utama. Tapi, kebersamaan tersebut hanya berusia satu musim. Reva cabut dan kabarnya bergabung dengan Madura United.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: harian disway