PSSI: Tak Akan Ada Laga Kandang di Malang

PSSI: Tak Akan Ada Laga Kandang di Malang

Sekjen PSSI Yunus Nusi konferensi pers.-Rizky Ari Gunawan C-

JAKARTA, HARIAN DISWAY - PSSI telah menjatuhkan sanksi bagi Arema FC usai tragedi yang menewaskan 125 orang di Stadion Kanjuruhan, Sabtu 1 Oktober 2022. Tim berjuluk Singo Edan itu tak boleh main di kandang hingga sisa musim Liga 1. Namun hukuman itu baru permulaan.

PSSI bersama Komite Disiplin (komdis)-nya  sudah berada di Malang untuk melakukan investigasi dan evaluasi Tragedi Kanjuruhan.

Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi dalam jumpa pers di Stadion Madya Senayan, Jakarta, Minggu, 2 Oktober 2022 siang mengatakan bahwa Arema bisa saja disanksi lebih berat. "Serahkan ke komite disiplin. Sebelumnya Komdis telah mengeluarkan statement bahwa Arema akan sangat berat hukumannya yang jelas tidak ada laga kandang di Malang," tegasnya.


Suporter Aremania masuk ke lapangan usai Arema FC menelan kekalahan atas Persebaya Surabaya di Stadion Kanjuruhan, Malang.-Foto:Instagram @kedirimeneh-

"Komdis secepatnya akan bersidang untuk menentukan sanksi-sanksi yang lain," lanjutnya.

Kisruh terjadi saat Arema kalah atas rivalnya Persebaya dengan skor 2-3. Kekalahan itu memicu  suporter tuan rumah untuk turun ke lapagan usai peluit berbunyu.

Bentrok dengan aparat kepolisian tak bisa dihindarkan. Korban berjatuhan ketika polisi menembakkan gas air mata ke arah penonton, termasuk ke tribun. Saat itulah mereka berdesakan untuk mencari jalan keluar. 

Banyak yang kehabisan napas dan terinjak-injak dalam insiden itu. Termasuk anak-anak dan perempuan.

Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana angkat suara soal Tragedi Kanjuruhan. Ia meminta maaf, berduka, sekaligus berjanji akan mengusut setuntas-tuntasnya kasus itu

"Sebagai Presiden Arema FC saya meminta maaf kepada seluruh masyarakat Indonesia, khususnya warga Malang Raya yang terdampak atas kejadian ini. Saya sangat prihatin dan mengutuk keras kerusuhan di stadion Kanjuruhan yang mengakibatkan ratusan korban jiwa," kata Gilang dilansir dari Instagramnya @juragan_99. (*)



Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: