Polemik Pasar Larangan Sidoarjo Berujung Demonstrasi

Polemik Pasar Larangan Sidoarjo Berujung Demonstrasi

Demo pedagang di depan Pasar Larangan Sidoarjo dijaga Polisi, Jumat, 6 Januari 2023.-Fidelis Daniel/Harian Disway-

SIDOARJO, HARIAN DISWAY - Ratusan Pedagang Pasar Larangan menggelar demonstrasi, Jumat 6 Januari 2023. Akibatnya, jalur alternatif Malang menuju Surabaya, di depan Pasar Larangan Sidoarjo itu tak bisa dilintasi.

Pengendara terpaksa harus putar balik. Mencari jalan alternatif lain. Kepolisian diterjunkan untuk mengatur lalu lintas.

Mereka diminta menghindari Jalan Sunandar Priyo Sudarmo, Sidoarjo itu. Lalu-lintas mulai lancar setelah separo jalan bisa dilalui.

Spanduk protes dibentangkan pendemo. Suara-suara lantang dari atas mobil komando menggema.

Pemkab Sidoarjo berencana merelokasi area depan pasar tradisional tersebut. Dipindahkan ke sisi barat pasar.

Mereka protes karena sudah membayar untuk sewa lapak kepada pemerintah melalui stakeholder terkait.


Demonstrasi pedagang Pasar Larangan yang menolak relokasi dari Pemkab Sidoarjo, Jumat, 6 Januari 2023.-Fidelis Daniel/Harian Disway-

Mereka tergabung dalam paguyuban pedagang juga menolak pengundian nomor stan. Opsi itu bakal menimbulkan konflik antar pedagang. 

Selama 30 tahun menempati area, belum pernah terjadi masalah. Pedagang merasa dikhianati. Apalagi listrik diputus sepihak dan tak ada petugas kebersihan. Padaham mereka rutin bayar retribusi bulanan. "Kami pun inisiatif sendiri agar tetap berjualan dengan nyaman," kata Ketua Paguyuban Pedagang, Yasin. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: