Rekap Hasil NBA 24 Maret 2023 : Cavaliers Menang Dramatis atas Nets di 0,7 Detik Terakhir

Rekap Hasil NBA 24 Maret 2023 : Cavaliers Menang Dramatis atas Nets di 0,7 Detik Terakhir

Pemain Cavaliers merayakan kemenangan dramatisnya.--NBA

HARIAN DISWAY - Cleveland Cavaliers menaklukkan Brooklyn Nets. Sang tuan rumahpun harus mengalami 5 kekalahan beruntun.

 

Kemenangan juga menghampiri New Orleans Pelicans, dipimpin Brandon Ingram dengan perolehan 30 poin dan membuatnya masuk sejarah Pelicans. 

Rekap Hasil NBA Musim 2022-2023, Jumat, 24 Maret 2023:

  1. Orlando Magic vs New York Knicks : 111 - 106

  2. Brooklyn Nets vs Cleveland Cavaliers : 114 - 116

  3. New Orleans Pelicans vs Charlotte Hornets : 115 - 96

  4. Los Angeles Clippers vs Oklahoma City Thunder : 127 - 105

Orlando Magic tertinggal 5 poin saat bertanding dengan New York Knicks. Kini Magic meraih kemenangan lagi usai dua hari yang lalu bertemu Washington Wizards.

 

Paolo Banchero mencetak poin lewat free throws pada detik-detik akhir kuarter ke-4 menyingkirkan Knicks dengan skor 111 - 106.

 

“Sejujurnya saya merasa seperti kami memainkan permainan berarti tahun ini, setiap pertandingan selalu kompetitif, tim yang mencoba masuk ke posisi playoff putus asa dan itu membuatnya lebih menyenangkan ketika levelnya dinaikkan. Kami senang bersaing, ” ucap Banchero dikutip dari laman NBA.com. 

Berbeda nasib dengan Magic, Brooklyn Nets terpuruk setelah alami kekalahan dari Cleveland Cavaliers sebanyak 2 pertandingan terakhir.

Hal itu menambah catatan menjadi 5 kekalahan beruntun. Bermain 2 kali di kandang sendiri dengan lawan yang sama, membuat Nets ulangi kegagalan sebagai penguasa lapangan.

Nets harus menyimpan energi dan memperkuat strategi karena Minggu, 26 Maret 2023 akan bertemu Miami Heat di FTX Arena, Miami, Florida.

Kemenangan menghampiri New Orleans Pelicans saat menghadapi Charlotte Hornets dengan skor 115 - 96. Brandon Ingram berikan 30 poin untuk Pelicans menghabisi lawannya. Hal ini mengukir sejarah ketiga bagi tim basket New Orleans karena pemainnya memperoleh 30+ PTS, 10+ REB, 10+ AST.

 

Dua orang sebelumnya adalah DeMarcus Cousins dan Chris Paul. Hari ini, Ingram masuk sebagai pemain ketiga dengan 30 poin 11 rebound 10 Ast. Tak hanya itu, Pelicans juga berhasil mengukir 3 kemenangan beruntun usai kalahkan Hornets. (Jessica Laurent)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: