Lidwynne Princessa Herwindo, Asah Komunikasi saat Magang di Jaguar Land Rover

Lidwynne Princessa Herwindo, Asah Komunikasi saat Magang di Jaguar Land Rover

Lidwynne saat senggang dari magangnya di Jaguar Land Rover, menyempatkan untuk berjalan-jalan. Tampak, dia sedang berpose di depan London Bridge, Inggris-Petra Christian University-

SURABAYA, HARIAN DISWAY - Lidwynne Princessa Herwindo, mendapat beasiswa dan berkesempatan magang di Jaguar Land Rover (JLR), sebuah perusahaan otomotif multinasional ternama asal Inggris yang bergerak di bidang produksi kendaraan mewah. Di sana dia belajar membuat konten kreatif yang menarik, serta rangkaian pengalaman berharga lainnya.

Dalam sebuah perusahaan bertaraf internasional, Lidwynne mempelajari, bahwa upaya untuk saling mengenal secara individu di luar pekerjaan sangat penting. "Karena hal itu dapat membangun kepercayaan, empati dan kolaborasi di antara kami," ujarnya. Maka, bersama tim, Lidwynne membangun komunikasi, tak hanya tentang hal-hal yang berhubungan dengan pekerjaan, tetapi juga hal-hal lain diluar pekerjaan.

"Salah satu contohnya, saya berbagi informasi tentang hobi mereka, kegiatan akhir pekan, dan acara yang akan datang, seperti hari ulang tahun," ujarnya. Di JLR, semua orang sangat ramah padanya. "Sehingga membuat saya merasa nyaman untuk datang ke kantor, meskipun saya adalah satu-satunya peserta magang," tambahnya. Dia pun memuji lingkungan kerja yang nyaman di kantor JLR di Mercia Park dan Whitley.

Menurut Lidwynne, pengalaman kerjanya di JLR merupakan suatu kehormatan dan kesempatan berharga untuk belajar tentang pentingnya komunikasi, sekaligus mengembangkan keterampilannya dalam desain komunikasi visual. 

Ilmu yang diterimanya di Petra Christian University (PCU) yang dipergunakannya selama magang di JLR adalah kemampuan ilustrasi dan copywriting. Lidwynne menekankan pentingnya keterampilan ilustrasi dan copywriting yang diperolehnya selama masa studinya di PCU. 

Baginya, ilustrasi memiliki potensi untuk meningkatkan daya tarik visual, menyederhanakan informasi yang kompleks, membangkitkan emosi, dan menceritakan sebuah cerita dengan efektif.  Demikian pula copywriting. Itu memainkan peran penting dalam menyampaikan pesan secara efektif dalam desain komunikasi visual. 

Lidwynne menerapkan keterampilan tersebut dengan memanfaatkan media seperti buletin, yang menggabungkan pengetahuan copywriting dan ilustrasi editorialnya untuk menarik perhatian dan meningkatkan dampak visual kepada publik.

"Dua hal. Mengasah keterampilan dan bertemu kawan-kawan yang luar biasa. Rekan kerja saya berasal dari berbagai negara dan budaya yang berbeda. Mereka telah mengajarkan banyak hal tentang kerja sama tim," tuturnya. 

Pun, dengan magang di JLR, kesempatan itu membuat kepercayaan diri serta kemampuan interpersonalnya meningkat. Sehingga memungkinkannya untuk mendapatkan keterampilan yang berharga untuk kesuksesan karir masa depan. Proyek magang yang berlangsung dari Februari hingga Juni 2023 itu terselenggara berkat kerja sama PCU dan Coventry University di Inggris. (Guruh Dimas Nugraha) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: