Indonesia Sudah Terlempar dari 3 Besar SEA Games 2023

Indonesia Sudah Terlempar dari 3 Besar SEA Games 2023

Indonesia meraih satu emas dari cabang olahraga vovinam nomor women's pair knife form-CdM Indonesia SG 2023-

HARIAN DISWAY - Posisi kontingen Indonesia sedang gawang darurat. Skuad Merah Putih mulai terlempar dari tiga besar dalam klasemen umum perolehan medali di SEA Games 2023. Indonesia menduduki peringkat kelima. Di bawah Thailand, Vietnam, Kamboja, bahkan Filipina.

Hingga Selasa tengah malam, 9 Mei 2023, kontingen Indonesia cuma menambah tiga emas. Emas pertama dari cabang olahraga vovinam nomor women's pair knife form melalui pasangan Ni Made Purnami/Putu Wahana Maha Yoni.

Kemudian emas kedua diperoleh dari cabang olahraga tenis lapangan nomor beregu putri. Tim Indoneia yang diperkuat Aldila Sutjiadi, Beatrice Gumulya, Jessy Priskila Rompies, dan Priska Madelyn Nugroho berhasil menjadi yang terbaik.

Lalu emas ketiga datang dari cabang olahraga soft tennis nomor beregu putra. Tim Indonesia yang bermaterikan Fernando Sanger, Mario Harley Alibasa, Muhammad Hemat Bhakti Anugerah, Sunu Wahyu Trijati, dan Tio Juliandi Hutauruk sukses merebut emas.

Selain ketiga emas itu, skuad Merah Putih menambah tiga perak dari senam nomor men's high bars, esports nomor Cross Fire mixed team, dan soft tennis nomor beregu putri. Juga tambahan sembilan perunggu dari atletik, senam, vovinam, dan renang. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: