FIFA Matchday Obat Kecewa Batal Piala DUnia U-20

FIFA Matchday Obat Kecewa Batal Piala DUnia U-20

Ketua Umum PSSI Erick Thohir melihat kesiapan Stadion Gelora Bung Tomo menjadi venue FIFAMatchday Indonesia vs Palestina 14 Juni 2023 nanti.-FOTO: MOCH SAHIROL-HARIAN DISWAY-

SURABAYA, HARIAN DISWAY - Tidak ada rotan akar pun jadi. Tidak jadi Piala Dunia U-20, FIFA Matchday pun tak mengapa. Pertandingan yang digelar pun bukan kaleng-kaleng. Timnas Indonesia akan melawan dua tim yang ranking-nya jauh di atas. Palestina adalah tim peringkat 93 dunia. Sedangkan Argentina adalah tim peringat pertama di dunia. Indonesia kini berada di peringkat 149 FIFA. 

Pertandingan melawan Palestina digelar 14 Juni 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Dan untuk laga melawan Argentina dihelat 19 Juni 2023 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta. 

Ketua Umum PSSI Erick Thohir, Selasa, 6 Juni 2023, meninjau langsung kesiapan Stadion GBT. Ia datang bersama Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali dan anggota Exco PSSI Atya Sinulingga. Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi ikut mendampingi rombongan PSSI.

BACA JUGA: Cheng Yu Pilihan CEO Starinc International Michelle Julianto

BACA JUGA:Taeyong NCT Puncaki Chart iTunes di Seluruh Dunia Lewat Album Shalala

"Kita memiliki satu lagi stadion berstandar Internasional. Ini GBT. Karena itu, kita percayakan Surabaya menjadi salah satu venue FIFA Matchday Juni," ujar Erick Thohir setelah mengelilingi area stadion. 

Menurut Erick, tim asuhan Shin Tae-yong akan menjalani official training (OT) di Stadion GBT selama menunggu jadwal pertandingan digelar. 

Selain itu, PSSI juga telah menyiapkan 40 ribu tiket pada laga Timnas Indonesia menjamu Timnas Palestina, seminggu ke depan. Erick memastikan 10 persen dari hasil penjualan tiket di Stadion GBT disumbangkan untuk warga Palestina. "Karena laga kali ini, tidak sekadar pertandingan meraih poin ranking FIFA, tetapi wujud persahabatan antar dua negara," ujar Erick. (Eko Setyawan)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: