AH Thony Ingin Ada Sentra Karya Difabel di Pasar Tunjungan
Wakil Ketua DPRD Surabaya AH Thony.-Dokumen Pribadi-
SURABAYA, HARIAN DISWAY- Warga difabel Surabaya banyak yang sudah diberdayakan. Biasanya mereka menghasilkan berbagai produk karya tangan. Sayang, tidak semua produk mereka dipasarkan dengan baik.
Wakil Ketua DPRD Kota Surabaya AH Thony menangkap situasi itu pemasaran produk para difabel memang masih menjadi masalah. Padahal, kualitas produk mereka bisa diadu. "Solusinya bisa dengan mengajak kolaborasi pihak ketiga," ujar politikus Partai Gerindra itu.
Sebab, bila kualitas sudah bagus, metode pemasarannya juga harus lebih baik. Bahkan harus punya terobosan untuk memikat konsumen. Misalnya, dengan menciptakan tempat khusus. "Saat ini sebetulnya sudah ada Rumah Prestasi Semolowaru," katanya.
Tetapi, pergerakannya masih belum maksimal. Untuk itulah Thony mewacanakan tempat yang lebih strategis.
Apalagi Pemkot Surabaya punya banyak aset yang bisa dimanfaatkan. Bahkan sebagian lokasinya di jantung kota. Salah satu yang diincar yaitu Pasar Tunjungan. Terlebih sisi wisata di kawasan Tunjungan juga sedang digarap pemkot.
Wacana itu sudah disampaikan ke PD Pasar Surya. Termasuk ide mendirikan Gerai Difabel Surabaya di sana. Yang tak hanya diisi dengan produk, tetapi juga jasa hingga pentas seni pertunjukan. "Ini supaya jaringan pasarnya meluas dan makin masif," katanya. (ADV)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: