Thibaut Courtois Cedera ACL, Real Madrid Incar David De Gea atau Keylor Navas?

Thibaut Courtois Cedera ACL, Real Madrid Incar David De Gea atau Keylor Navas?

David de Gea resmi umumkan perpisahan dengan Manchester United-Foto/Instagram/@d_degeaofficial-

HARIAN DISWAY - Bencana datang bagi Real Madrid. Jelang bergulirnya liga, kiper utama mereka Thibaut Courtois mengalami cedera ACL, Kamis 10 Agustus 2023.

Thibaut Courtois dipastikan bakal menepi selama semusim penuh. Ia akan menjalani operasi dalam beberapa hari ke depan. 

Los Blancos sebenarnya memiliki pelapis solid. Ada nama Andriy Lunin yang selama ini di bench cadangan. Apalagi ia sempat menjanjikan ketika sesekali dimainkan.

Dengan terbukanya jendela bursa transfer, opsi menambah kiper baru untuk menggantikan Courtois masih terbuka. Banyak kandidat yang layak didatangkan Real Madrid dengan harga yang tak terlalu mahal. 

Real tentu masih berharap Courtois bisa kembali ke performa terbaiknya sebelum cedera pada 2024/25 nanti. Oleh karena itu, siapa pun kiper yang didatangkan nanti harus sadar bahwa kiprah mereka di Santiago Bernabeu mungkin berlangsung selama satu tahun. 

Siapa saja kiper terbaik yang layak dipertimbangkan El Real? Opsi paling memungkinkan ada David de Gea dan Keylor Navas.

David de Gea (tanpa klub)

Tentu pilihan paling tidak ribet ada di David de Gea. Mantan kiper Manchester United itu kini berstatus tanpa klub alias menganggur. 

De Gea masih layak menjadi kiper utama Real Madrid. Dalam hal shot-stopping, tak banyak yang lebih baik dari De Gea di luar sana.

Kiper Spanyol ini sudah menunjukkan berbagai penyelamatan ajaib dari tahun ke tahun. Juga terbukti solid dalam situasi satu lawan satu.

Tapi De Gea juga punya kelemahan yang sudah banyak diketahui orang. Ia dikenal sebagai kiper yang tak memiliki kemampuan distribusi. Sering blunder. Kerap takluk di tiang dekat. Yang perlu jadi pertimbangan Real Madrid tentu gaji De Gea yang tinggi.

Keylor Navas (PSG)

Opsi ini sangat memungkinkan. Sebab Keylor Navas di PSG hanya-lah untuk pelengkap. Apalagi Keylor Navas mencatatkan karier yang luar biasa sebagai kiper Madrid pada 2014-2018.

Lucunya, kedatangan Courtois-lah yang membuat penjaga gawang Kosta Rika itu hengkang ke Paris Saint-Germain. Tapi di PSG nasib Navas tak jauh beda. PSG mendatangkan Gianluigi Donnarumma 10 bulan setelah kedatangannya, dan Navas pun langsung dikirim ke bangku cadangan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: