Jiwa Sportivitas Ditanamkan Hotel Mercure Surabaya Grand Mirama via Swimming Fun Game

Jiwa Sportivitas Ditanamkan Hotel Mercure Surabaya Grand Mirama via Swimming Fun Game

Salah seorang peserta yang berlaga dalam perlombaan mulai dari pagi hari sejak 08.00 hingga 14.00 WIB. Sesuai tajuk lomba yang menyuguhkan suasana menyenangkan dan sangat seru. -Diane-

SURABAYA, HARIAN DISWAY – Pelajaran membentuk jiwa sportivitas diteguhkan oleh Mercure Surabaya Grand Mirama dengan menggelar Swimming Fun Game, Minggu, 27 Agustus 2023.

Berlangsung di Oasis Swimming Pool, hotel tersebut, perlombaan berenang itu bersinergi dengan 12 klub renang. Jumlah pesertanya mencapai 260 orang. Mereka berkisar usia 4-12 tahun yang dibagi menjadi kategori usia dan kategori gaya.

Mereka berlaga mulai dari pagi hari sejak 08.00 hingga 14.00 WIB. Sesuai tajuk lomba yang menyuguhkan suasana menyenangkan, perlombaan memang berlangsung sangat seru. Apalagi yang bersemangat mengikuti lomba itu juga para orang tua dan coach atau pelatih renang masing-masing perserta.
Anak-anak yang ceria setelah mendapatkan hasil terbaik dari lomba berenang. -Diane -


Tak heran ada teriakan lantang seperti: “Tambah lagi kecepatan… Ayoooo fokus… Kamu pasti bisa… Go go go”. Teriakan-teriakan yang memberi semangat itu menambah antusiasme para peserta untuk melakukan yang terbaik.

Termasuk bentangan poster di area pool yang bertuliskan imbauan untuk para peserta agar mengikuti lomba dengan baik. Yakni ucapan: "Selamat Bertanding, Junjung Tinggi Sportivitas".
Selama mengikuti Swimming Fun Game, para peserta diharapkan mengikuti lomba dengan menjunjung tingi sportivitas. -Diane-

Suasana fun juga terlihat dari posisi Oasis Swimming Pool yang strategis. Ada banyak pohon-pohon rindang di sekitar pool yang membuat perlombaan berlangsung sejuk dan tidak membuat panas. Sehingga kompetisi pun makin kondusif. 

Di perlombaan ini, Mercure Surabaya Grand Mirama mendatangkan seorang pelatih renang asal Surabaya untuk menjadi juri. Yakni Ardi Bernis Winata M.Pd merupakan salah satu swimming coachdari Navy Academy Surabaya.

Satu lagi yang membuat fun, ternyata semua peserta mendapatkan medali finisher dan untuk pemenang mendapatkan piala dan hadiah. “Banyak hadiah sudah kami persiapkan untuk para pemenang,” ujar Eko Haryatmo, Front Office Manager dan ketua Swimming Fun Game 2023.

Selain membuat kegiatan yang menyenangkan, ada satu misi penting dalam acara yang ditujukan untuk menyambut Hari Olah Raga Nasional yang jatuh pada tanggal 9 September. Mercure Surabaya Grand Mirama mengadakan perlombaan berenang itu untuk memberikan edukasi pada anak-anak melalui olah raga. 

BACA JUGA: Meriahkan HUT RI Ke-78, Mercure Surabaya Grand Mirama Tampilkan Busana Adat

Prinsip tersebut ditegaskan General Manager Mercure Surabaya Grand Mirama Andreas Riyadi, bahwa pihaknya ingin memberikan kesempatan kepada anak-anak untuk mengikuti perlombaan renang yang diikuti dengan sportif. “Kalah atau menang tidak masalah. Yang penting sudah berani mencoba dan berusaha serta mencoba pengalaman baru,” katanya. 

Acara tersebut diharapkan dapat menambah semangat untuk berolah raga sejak dini. Selama ini hotelnya sangat mendukung kegiatan olahraga. Baik itu untuk komunitas sekitar dan untuk heartists hotel sendiri. ”Agenda kegiatan olahraga untuk heartists hotel sudah rutin. Dilaksanakan setiap minggu dua kali agenda olahraga bersama,” terangnya.
Kegembiraan setelah bertanding. Semua senang.-Diane-


Ditambahkan oleh Marcom & Senior MICE Manager Diane Laurentia, dengan acara tersebut, Mercure Surabaya Grand Mirama ini dapat memberi manfaat bagi komunitas sekitar di mana hotel kami berada.

“Selain itu, kami juga berharap agar dapat terus memberikan kualitas pelayanan terbaik sehingga hotel ini selalu menjadi pilihan untuk kebutuhan akomodasi, bersantap, maupun penyelenggaraan berbagai acara di Kota Surabaya,” tandasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: