Megawati Mau Bertemu dengan SBY, Dengan Syarat Khusus

Megawati Mau Bertemu dengan SBY, Dengan Syarat Khusus

Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono. -Dokumentasi Harian Disway-

Dinamika yang begitu cepat itu terpaksa membuat mundur jadwal rapat pimpinan nasional Partai Demokrat. Harusnya, bisa digelar pada 13-14 September nanti. Persis empat hari setelah HUT ke-22 Partai Demokrat yang jatuh pada 9 September.

Ketua DPP Partai Demokrat Herman Khaeron mengatakan, arah koalisi partai akan ditentukan dalam rapimnas nanti. Saat ini partainya masih terus bekerja dan berkomunikasi dengan PDIP dan Partai Gerindra. 

Bahkan, dalam waktu dekat akan bertemu lebih dulu dengan Ganjar maupun Prabowo Subianto. “Komunikasi sudah mendekati itu terhadap pertemuan para pimpinan partai, kita tunggu sajalah,” katanya.

Partai Demokrat pun akan cukup kesulitan bila menawar posisi cawapres. Sudah jelang last minute. Apalagi Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI berencana memajukan jadwal pendaftaran menjadi 10 Oktober. Bahkan masa pendaftaran juga diperpendek, hanya enam hari hingga 16 Oktober.

Terlebih, kandidat sosok cawapres pendamping Ganjar dan Prabowo juga cukup kuat. Ganjar sudah ada nama Menteri Parekraf Sandiaga Uno dari PPP. Prabowo pun sama, ada Menteri BUMN Erick Thohir. Belum lagi dua sosok yang hangat diperbincangkan: Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka. (Mohamad Nur Khotib)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: