Cara Pinjam Tanpa Agunan di BCA Personal Loan, Limit Maksimal Rp 100 Juta

Cara Pinjam Tanpa Agunan di BCA Personal Loan, Limit Maksimal Rp 100 Juta

BCA Mobile/ilustrasi-BCA-Berbagai sumber

SURABAYA, HARIAN DISWAY - BCA punya program pinjaman tanpa agunan. Namanya BCA Personal Loan. Hanya saja, program ini tidak diberlakukan di seluruh daerah di Indonesia.

Hanya beberapa saja. Dilansir dari website bca.co.id, program BCA Personal Loan limit nominalnya mencapai Rp 100 juta. 

Masyarakat yang bisa menikmati program ini hanya yang berdomisili di Jabodetabek, Pulau Jawa, Medan, Batam, Tanjung Pinang, Palembang, Denpasar, Cakranegara Dan Makassar.

Batas usianya 21 tahun dan maksimum 55 tahun pada saat pelunasan BCA Personal Loan.

Syarat lain untuk masyarakat yang ingin mengajukan pinjaman di program ini, minimal penghasilan per bulan Rp 2,5 juta untuk daerah Jabodetabek , Bandung, Surabaya, Medan, dan Batam.

BACA JUGA: Butuh Pinjaman Non KUR? Coba KTA Bank Mandiri, Begini Syaratnya...

BACA JUGA:Berikut Syarat dan Ketentuan Umum Pinjaman KUR Mikro BRI 2023 yang Perlu Anda Ketahui

Serta minimal Rp 2 juta untuk daerah di Pulau Jawa, Medan, Batam, Tanjung Pinang, Palembang, Denpasar, Cakranegara Dan Makassar.

Kemudian, mereka yang merupakan peserta atau karyawan dari peserta fasilitas Payroll BCA atau minimum keanggotaan kartu kredit BCA selama satu tahun.

Proses pengajuannya juga cepat dan mudah. Bunga pinjaman kredit BCA ini juga sangat rendah. Mulai satu persen dengan jangka waktu angsuran ringan mulai 1,2 hingga tiga tahun.

Bunga ini terbilang flat. Dengan rincian: 

- 12 bulan suku bunga hanya 1 persen per bulan atau 12 persen per tahun

- 24 bulan suku bunganya 1,03 persen per bulan atau 12,36 persen per tahun.

- 36 bulan dengan suku bunganya 1,07 persen per bulan atau 12,84 persen per tahun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: