YangYang si Evil Maknae WayV Berulang Tahun, Berikut Sederet Fakta Seru Idol 23 Tahun Itu

YangYang si Evil Maknae WayV Berulang Tahun, Berikut Sederet Fakta Seru Idol 23 Tahun Itu

PROFIL, karier, dan trivia Yangyang, maknae WayV yang berulang tahun hari ini.-SM Entertainment-

HARIAN DISWAY - Hari ini, YangYang, anggota boy group NCT dan sub-unitnya, WayV, resmi memasuki 23 tahun.

Rapper berkebangsaan Taiwan dan Jerman itu kali pertama diperkenalkan sebagai anggota SM Rookies pada 2018, bersama Hendery dan Xiaojun. Setahun setelah diperkenalkan ke publik, YangYang debut bersama WayV pada 17 Januari 2019 bersama enam member lain.

Cowok bernama lengkap Liu Yang Yang itu merupakan memiliki kewarganegaraan Taiwan dan Jerman. Ia lahir di New Taipei City, Taiwan, pada 10 Oktober 2000.

Ia punya satu kakak perempuan yang beberapa kali ia sebut dalam live broadcast. YangYang juga merupakan maknae di WayV, namun masih termasuk ke dalam jajaran 'anak tengah' di NCT.

BACA JUGA: Profil, Karier, dan Trivia Yang Yang, Maknae WayV yang Berulang Tahun Hari Ini

YangYang diketahui sangat usil kepada hyung-hyung-nya di NCT maupun WayV. Sehingga title evil maknae alias si bontot jail pun disematkan kepadanya.

Nah, untuk mengenal YangYang lebih jauh, kami merangkum sederet fakta menarik buat kamu para pencinta WayV maupun NCTZen!

SM Global Audition Taipei


PROFIL, karier, dan trivia Yangyang, maknae WayV yang berulang tahun hari ini.-SM Entertainment-NME

YangYang mengikuti audisi SM Global Audition di Taipei pada 2016. Dalam sebuah sesi live broadcast, YangYang menyebut bahwa ia berhasil lolos berkat kemampuan rap dan nyanyiannya.

YangYang mengenang, saat itu ia membawakan banyak lagu dan memamerkan kemampuan rap pada juri dengan sungguh-sungguh. Berhasil. YangYang mengalahkan lebih dari 300 ribu peserta audisi!

BACA JUGA: Lucas Keluar dari NCT dan WayV, Reaksi Fans Terbelah

Mendapatkan Pencerahan untuk Jadi Idol

YangYang mengungkapkan cerita unik yang ia alami sebelum memutuskan untuk mengikuti SM Global Audition. Ia mengaku, sebelumnya ia bahkan tak pernah berpikir untuk masuk ke dunia K-pop dan menjadi seorang idol.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber