Rekomendasi Game Horor: I’m On Observation Duty 6!

Rekomendasi Game Horor: I’m On Observation Duty 6!

Game I'm On Observation Duty 6 bikin gabisa tidur!-Sumber: Steam-

Diperlukan ingatan yang baik untuk memainkannya, karena kalian harus menghafal semua tempat agar bisa tahu apa saja yang sudah berubah dari tempat tersebut.

Terdapat beberapa tempat yang tersedia dalam game I'm on Observation Duty 6 seperti dapur, kereta, lobi, kiridor dan juga yang lainnya.

Semua tempat yang player amati akan ditutup, jadi tidak ada manusia yang bisa memasuki area tersebut.

Tugas pemain mulai ketika malam hari, terdapat jam yang akan menunjukkan waktu pada saat game dimainkan.

Pekerjaan akan selesai ketika pagi tiba. Dan ketika kalian sudah berhasil melindungi tempat yang ada sampai pagi, maka permainan akan selesai.

Game itu membutuhkan waktu yang lumayan lama apabila kalian ingin menyelesaikan game dengan varian level dan tempat yang berbeda. 

Tentu saja pemain dapat memilih tempat yang mau dimainkan secara bertahap dengan mencoba satu-persatu. 

Pastinya, ketika memainkannya akan muncul banyak hal yang tak terduga dan juga adrenalin yang tinggi.

Apabila kalian penasaran dengan apa saja aktivitas supranatural yang ada dan makluk halus yang muncul, maka kalian wajib untuk mencobanya.

Selamat mencoba dan bersenang-senang!. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: