Weekend Ini Gibran Mulai Kampanye di Kalimantan, Blusukan Pasar di Balikpapan
Gibran memilih kampanye di Kalimantan dengan blusukan di Pasar Balikpapan-TKN Prabowo Gibran-
BALIKPAPAN, HARIAN DISWAY - Calon Wakil Presiden (cawapres) nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka melanjutkan rangkaian kampanye Pilpres 2024. Kali ini Gibran memilih kampanye di Kalimantan.
Agenda pertama Gibran berkunjung ke Balikpapan, Kalimantan Timur pada Sabtu 16 Desember 2023.
Gibran mengawali rangkaian kampanye di Pulau Kalimantan dari Pasar Pandan Sari, Kota Balikpapan, Provinsi Kalimantan Timur.
BACA JUGA:Prabowo ke Kader Gerindra: Manfaatkan Pemilu Untuk Mendekatkan Diri ke Masyarakat.
Kedatangan Gibran ke Pasar Pandan Sari mengejutkan banyak masyarakat. “Itu ada Mas Gibran masih muda yaa,” bisik seorang ibu-ibu.
Gibran mengobrol dengan beberapa pedagang di Pasar Balikpapan dalam serangkaian kampanye, Sabtu, 16 Desember-TKN Prabowo Gibran-
“Hidup Pak Prabowo… hidup Mas Gibran…” teriak masyarakat pedagang dan yang sedang berbelanja.
Cawapres Gibran membagikan buku ketika menjumpai anak-anak. Kemudian ia berbincang dengan para pedagang soal harga bahan pokok seperti minyak goreng dan telur.
Dalam kunjungannya ke Pasar Balikpapan, Wali Kota Solo ini juga sempat berbelanja nasi pecel untuk disantap di mobil.
BACA JUGA:Debat Ekonomi Cawapres, Akan Ada Kejutan dari Gibran
Bahriah, pedagang nasi pecel dan nasi jagung mengatakan, Gibran membeli lima porsi nasi pecel. "Mas Gibran tadi beli lima porsi nasi pecel. Lauknya pecel sama telur." ujar Bahriah.
Gibran juga sempat membeli semangka dan jahe. Nurhayati, pedagang jahe, menyampaikan ke Gibran saat ini harga jahe sedang naik.
“Jahe lagi mahal. Sekarang Rp35 ribu per kilo, biasanya Rp25 ribu,” ujar Nurhayati.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: