Gara-Gara Uang Rp 50 Ribu, Warga Setro Tewas Tertabrak Elf

Gara-Gara Uang Rp 50 Ribu, Warga Setro Tewas Tertabrak Elf

Petugas mengevakuasi mayat FD yang kecelakaan di Jalan Raya Kedung Cowek.-Satpol PP Surabaya-

SURABAYA, HARIAN DISWAY - FD, 24, warga Setro, Kecamatan Tambaksari, Surabaya, tewas tertabrak minibus di Jalan Raya Kedung Cowek (arah Suramadu), Senin dini hari, 18 Desember 2023.

Ceritanya, sekitar pukul 01.45 WIB, FD berboncengan bersama temannya. Sesampainya di depan  Alfamart Kedung Cowek, uang FD terjatuh.

Ia pun berputar balik untuk mengambil  uang Rp 50000 itu. Namun, ia melawan arus.


Petugas mengevakuasi mayat FD yang kecelakaan di Jalan Raya Kedung Cowek.--

Naasnya, dari arah berlawanan datang sebuah minibus Isuzu Elf bernopol M 7430 V. Adu banteng tak berimbang pun terjadi.

"Korbannya anak Setro mas, sopirnya asal Pamekasan, Madura," kata Aipda Huda, petugas lantas Polsek Tambaksari.

Korban FD pun terjatuh dan tewas di lokasi. Motornya  ringsek. Beruntung rekan FD selamat, ia bisa menghindari kecelakaan maut itu. Ini karena dia sempat melompat dari motor sesaat sebelum kecelakaan.

BACA JUGA:11 Tewas dalam Kecelakaan KA Probowangi vs Minibus di Lumajang

BACA JUGA:5 Fakta Kecelakaan Kereta Api Argo Wilis vs Argo Semeru

Terpisah, sopir Elf, RH menabrak korban lantaran tidak sempat menginjak rem. RH mengatakan, korban mengendarai motor pun dengan melawan arah dan berkecepatan tinggi. 

"Dia melawan arah, berboncengan dua orang, satunya melompat. Ya langsung tabrakan ," terang sopir Elf.

Usai kejadian, korban tewas dibawa ke RSUD Dr Soetomo Surabaya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: