Puti: Ganjar-Mahfud Jadi Presiden, UMKM Maju

Puti: Ganjar-Mahfud Jadi Presiden, UMKM Maju

Puti Guntur Soekarno dan Siti Atiikoh saat sosialisasi capres Ganjar-Mahfud di Desa Kalanganyar, Kecamatan Sedati, Sidoarjo.-Eko Setiawan-

SIDOARJO, HARIAN DISWAY - Anggota DPR RI dari PDI Perjuangan, Puti Guntur Soekarno hadir dalam acara safari politik Siti Atikoh, istri Calon Presiden (capres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo, di Sidoarjo, Selasa, 19 Desember 2023.

Kedatangan Puti disambut antusias para relawan pemenangan capres-cawapres Ganjar-Mahfud. Mereka bersorak kegirangan. Juga menyambutnya dengan menyanyikan lagu berjudul Siapa yang Punya, milik Roma Irama, yang telah mereka inprov liriknya menjadi Mbak Puti Siapa yang Punya. Mereka menyanyikannya dengan semangat dan berulang-ulang.

Dari atas panggung, Puti Guntur Soekarno menyapa ratusan ibu-ibu Kampung Iwak (sebutan Desa Kalanganyar, Kecamatan Sedati, Sidoarjo) dengan pekik kemerdekaan. Yang disahut dengan semangat para undangan.

"Merdek… Merdeka… Merdeka...," kata Puti, disahut ratusan ibu-ibu di hadapannya. Ia kemudian meminta para undangan bersabar menunggu kedatangan Siti Atikoh bergabung dalam acara tersebut.

BACA JUGA:Ganjar Ajak Periset IPB 'Sat-Set' Wujudkan Kedaulatan Pangan Nasional

BACA JUGA:Istri Ganjar Terjun ke Jateng-Jatim, Identifikasi Masalah Warga untuk Solusi Ganjar-Mahfud

Puti mengatakan, sebelum naik di atas panggung dan menyapa para relawan, ia sudah menyempatkan diri mengunjungi pelaku usaha pengelola ikan milik warga sekitar. Menurutnya, olahan ikan warga Kampung Iwak yang sudah terkenal itu, harus berbanding lurus dengan peningkatan perekonomian warga.

"Ibu-ibu dan rumah tangga Kabupaten Sidoarjo harus meningkat perekonomiannya," ujar Puti.


Puti Guntur Soekarno saat sosialisasi capres Ganjar-Mahfud di Desa Kalanganyar, Kecamatan Sedati, Sidoarjo.-Eko Setiawan-

Puti menilai, Jawa Timur adalah penyumbang pendapatan nasional dari UMKM terbesar kedua, setelah Jawa Tengah. Kontribusi UMKM  bagi nasional sebesar 61 persen.

"Itulah, ini bukan usaha kecil biasa, tapi penyumbang pertumbuhan ekonomi Indonesia," kata Puti. Maka, sudah sepantasnya negara bisa mendukung yang 53 persen ibu-ibu menajdi pelaku UMKM.

BACA JUGA:Cara Ganjar Pranowo Bangkitkan Geliat Industri Tembakau Nasional

BACA JUGA:Ganjar akan Terus Bertemu Rakyat, Tidak Ambil Pusing Hasil Survei

Bagi Puti, kehadiran Siti Atikoh, akan menjadi obor penyemangat pelaku UMKM warga. Karena, sebagai istri mantan Gubernur Jawa Tengah, yang memiliki UMKM terbesar, yang sekaligus terbesar pemeberi sumbangan pendapatan negara itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: