Hati-hati! Cuaca Ekstrem Bayang-bayangi Malam Pergantian Tahun Baru, Cek Daftar Wilayahnya Berikut Ini
Kepala BMKG Dwikorita Karnawati menjelaskan potensi cuaca ekstrim di beberapa wilayah pada masa pergantian malam tahun baru-BMKG-
BACA JUGA:Siap Hadapi Puncak Musim Hujan, Kepala BNPB Cek Kesiapan Kendaraan Penanganan Bencana
"Mengingat Bulan Januari dan Februari di sebagian besar wilayah Lampung, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, dan Kalimantan Timur memasuki Puncak Musim Hujan, sehingga indikasi pertumbuhan awan hujan menjadi sangat tinggi peluangnya," papar Guswanto.
Maka masyarakat diminta menghindari zona rawan bencana hidrometeorologi yang berpotensi mengakibatkan bencana banjir, longsor, dan banjir bandang pada saat dan beberapa saat setelah hujan.
Selain itu, juga masyarakat diharapkan menjaga lingkungan untuk mengurangi risiko terjadinya bencana hidrometeorologi. (Dewi Aisyah Alya Pratiwi)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: news realease bmkg