Menyegarkan! Lima Macam Menu ini Cocok untuk Buka Puasa

Menyegarkan! Lima Macam Menu ini Cocok untuk Buka Puasa

Melepas dahaga setelah puasa seharian menjadi waktu yang sangat dinantikan. Apalagi jika menunya yang segar dan menggiurkan seperti es kelapa muda misalnya. Pasti rasa ingin segera menyantapnya. --iStock

SURABAYA, HARIAN DISWAY - Bulan Ramadan menjadi salah satu hal yang banyak dinanti. Pastinya dengan berbagai macam cara melaksanakannya. Inilah yang selalu dirindukan. Safari kuliner Ramadan untuk menu buka puasa. Pastinya menyenangkan karena banyak pilihan menu yang enak disantap. Seperti minuman yang segar untuk melepas dahaga.

Membayangkan saja sudah cukup membuat ngiler. Apalagi jika bisa menikmatinya nanti saat berbuka. Tentu menjadi sajian pelepas dahaga yang membuat hati senang. Enggak cuma menjelajah pilihan menu makanan saja. Mencoba pilihan minuman untuk santap buka puasa juga enggak kalah enaknya lho. Ini dia minuman yang cocok untuk buka puasa.

1. Salad Buah

Mendengar namanya saja sudah bikin ngiler. Salad buah bisa jadi pilihan yang sangat cocok untuk dinikmati saat buka puasa. Aneka ragam buah yang berwarna-warni begitu indah. Sangat menggugah selera.

Pagi penggemar buah pasti senang sekali dengan menu yang satu ini. Segar dan menyehatkan. Buah-buahan yang beraneka ragam itu mempunyai segudang manfaat bagi tubuh. Sungguh paket komplit yang bisa dirasakan ketika menyantap kesegaran di setiap gigitan nya. 

BACA JUGA:7 Makanan Indonesia Ini selalu Muncul sebagai Kuliner Khas ketika Ramadan Tiba, Apa Saja?

2. Es Buah

Minuman yang satu ini sudah enggak asing lagi di telinga. Sama segarnya dengan salad buah. Campuran kondimen yang beraneka ragam membuat ngiler setiap orang yang menyantapnya.

Tak hanya segar, es buah yang mengandung berbagai buah-buahan ini pun bisa memanjakan tenggorokan setelah menahan dahaga seharian. Apalagi, es buah mudah untuk dibuat. Jadi bisa meraciknya sendiri di rumah. Tentu lebih puas dan lega.

3. Es Kelapa Muda

Semua orang pasti sepakat jika es kelapa muda adalah minuman yang enak, sehat, dan segar. Minuman ini sudah banyak digemari dan mudah ditemukan.  Rasanya yang manis membuat minuman ini cocok sebagai pelepas dahaga terutama setelah menjalani ibadah puasa seharian.

Minuman ini terbukti juga menyehatkan. Kandungan nutrisi di dalamnya memiliki manfaat bagi kesehatan tubuh. Seperti kalsium, serat, protein, antioksidan, dan vitamin C. 

4. Kolak

Siapa yang tidak tahu minuman legendaris ini. Kemunculannya setiap bulan Ramadan seolah-olah menjadi sebuah tradisi. Buat Anda yang pernah mendengar kalimat “berbukalah dengan yang manis-manis”, sepertinya minuman ini sangat cocok. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: